1.143 personel Polda Aceh siap amankan TPS di Pilkada 2024
Kapolda Aceh Irjen Pol Achmat Kartiko saat mengecek kesiapan pesonel sebelum diberangkatkan bertugas mengamankan Pilkada serentak 2024 di seluruh kabupaten dan kota di Aceh, Minggu (24/11/2024). FOTO : HO popularitas.com
Home Hukum 1.143 personel Polda Aceh siap amankan TPS di Pilkada 2024
Hukum

1.143 personel Polda Aceh siap amankan TPS di Pilkada 2024

Share
Share

POPULARITAS.COM – Kepolisian Daerah (Polda) Aceh, mengirimkan sebanyak 1.143 personel Polri untuk mendukung 14 polres jajaran dalam mengamankan TPS pada Pilkada serentak yang akan berlangsung di provinsi ujung barat Sumatra tersebut pada 27 November 2024 mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko saat melepas keberangkatan 1.143 personel polri di Mapolda Aceh, Minggu (24/11/2024) di Banda Aceh.

“Kami siap mengamankan TPS yang pemungutan suaranya akan dilaksanakan pada 27 November nanti,” ujar Kapolda Aceh, Irjen Pol Achmad Kartiko, Minggu (24/11/2024).

Menurut dia, pilkada serentak 2024 di Aceh merupakan momentum penting bagi demokrasi, keamanan dan ketertiban selama proses tahapan pemungutan suara harus jadi prioritas utama agar masyarakat dapat menyalurkan hak suaranya secara langsung, umum, bebas dan rahasia,.

“Oleh karena itu, pengamanan di seluruh TPS sangatlah krusial, di mana personel bukan hanya bertugas untuk menjaga ketertiban, tetapi juga untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, Achmad Kartiko juga mengingatkan agar personel yang bertugas selalu menjaga netralitas, tidak melakukan intimidasi, serta jangan sekali kali mencoreng nama baik institusi dengan perbuatan menyimpang.

Selain itu, juga diminta untuk bertindak secara profesional, baik dalam komunikasi dengan masyarakat maupun dalam melaksanakan tugas. Karena, kehadiran polisi nantinya diharapkan dapat menjamin dan memberikan rasa aman di TPS.

“Pastikan keamanan para pemilih, petugas TPS, serta logistik pilkada pada H-1 sudah ada di TPS. Junjung tinggi integritas dan pastikan bahwa tugas ini menjadi ladang ibadah bagi kita semua,” tegasnya.

“Tetap koordinasi komunikasi serta bersinergi yang baik antara satuan-satuan tugas, sehingga pelaksanaan tugas berjalan dengan lancar,” pungkas Kapolda yang kemudian mengecek personel bersama pejabat utama.

Kapolda Aceh, Irjen Pol Achmad Kartiko bersama para pejabat utama saat mengecek pasukan, Minggu (24/11/2024). FOTO : Humas Polda Aceh

Share
Tulisan Terkait
Hukum

Ketua DPR Aceh dan Tim Perumus Revisi UUPA minta masukan ke Wali Nanggroe

POPULARITAS.COM – Ketua DPR Aceh Zulfadhli didampingi unsur Ketua Tim Perumus Revisi...

Hukum

Istri Rusli Bintang cabut gugatan di PN Jantho Aceh Besar

POPULARITAS.COM – Rosnati Syech, cabut gugatan yang diajukannya terhadap suaminya sendiri, Rusli...

Hukum

PN Rantau Prapat kabulkan gugatan Jumadi dalam kasus sengketa tanah di Pangkatan

POPULARITAS.COM – Pengadilan Negeri (PN) Rantau Prapat lewat amar putusannya, mengabulkan gugatan...

Hukum

Kasus dugaan korupsi di PT POS Indonesia di Aceh Singkil naik ke tahap penyidikan

POPULARITAS.COM – Penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Aceh resmi menaikkan status penanganan...

Exit mobile version