Bertambah 15 orang, total 596 warga Aceh meninggal akibat covid-19
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG). Foto Humas Pemerintah Aceh
Home News Aceh Akhiri Tahun 2020 dengan Kasus Covid Paling Rendah Nasional
News

Aceh Akhiri Tahun 2020 dengan Kasus Covid Paling Rendah Nasional

Share
Share

POPULARITAS.COM – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mencatat Aceh mengakhiri tahun 2020 dengan kasus konfirmasi Covid-19 paling rendah nasional. Lima provinsi kasus paling rendah per 31 Desember 2020, yakni Aceh ( 4 kasus), Maluku Utara (11 kasus), Kalimantan Barat (25 kasus), Nusa Tenggara Timur (26 kasus), Sulawesi Barat dan Kepulauan Riau (27 kasus).

“Alhamdulillah, kita tutup tahun ‘pendemi’ 2020 dengan kasus terkonfirmasi paling rendah. Selengkapnya dapat diunduh pada laman infeksiemerging.kemkes.go.id,” ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani.

Jubir Pemerintah Aceh itu menjelaskan, empat kasus Covid-19 akhir tahun itu meliputi warga Banda Aceh tiga orang, dan satu lainnya warga Aceh Selatan. Kasus sembuh bertambah 14 orang, yakni warga Aceh Timur sembilan orang, Lhokseumawe dua orang, warga Aceh Selatan, Aceh Barat Daya, dan warga Kota Langsa, sama-sama bertambah satu orang.

Sementara itu, Aceh memasuki awal baru, 1 Januari 2021 dengan mencatat tujuh kasus terkonfirmasi baru. Korban baru infeksi virus corona itu warga Kota Banda Aceh dan Lhokseumawe sama-sama dua orang. Sementara tiga kasus lainnya masing-masing warga Simeulue, Bireuen, dan warga Aceh Tamiang, urai pria yang akrab disapa SAG itu.

“Pasien Covid-19 yang dilaporkan sembuh bertambah dua orang masing-masing warga Kabupaten Pidie Jaya dan Aceh Tamiang,” tambahnya.

Kemudian, ia mengingatkan masyarakat tentang kemungkinan serangan kedua pandemi Covid-19 yang sedang mencemaskan dunia. Sejarah pandemi flu Spanyol pada 1918 memberi pelajaran penting—serangan kedua virus corona bisa lebih ganas. Karena itu, ia menghimbau semua lapisan masyarakat tetap waspada dan disiplin dan konsisten menjalankan protokol kesehatan.

Kasus kumulatif

Selanjutnya, seperti biasa, Juru Bicara Covid-19 Aceh itu melaporkan kasus akumulatif Covid-19, sejak kasus pertama diumumkan pada 27 Maret 2020 silam. Jumlah akumulatif kasus Covid-19 Aceh sudah mencapai 8.753 orang. Penderita yang dirawat saat ini 850 orang, sembuh 7.553 orang, dan 350 orang meninggal dunia.

“Tidak ada korban meninggal dunia akibat serangan virus corona dalam 24 jam terakhir,” tutur SAG.

Lebih lanjut, Jubir Pemerintah Aceh itu mengatakan, kasus-kasus probable di Aceh secara akumulasi saat ini sebanyak 624 orang. Dari jumlah kasus probable tersebut, 27 orang dalam penanganan tim medis (isolasi RS), 541 sudah selesai isolasi, dan 56 orang meninggal dunia.

Sedangkan jumlah kasus suspek di seluruh Aceh hari ini telah mencapai 5.787 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 4.904 orang sudah selesai masa pemantauan (selesai isolasi), 826 orang dalam proses isolasi di rumah, dan 57 orang isolasi di rumah sakit.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version