Bupati Aceh Tengah Shabela Abubakar menggelar rapat koordinasi pencegahan Covid-19 di Aceh Tengah. (ANTARA)
Home News Aceh Tengah Geser Anggaran Tidak Mendesak Cegah Covid-19
News

Aceh Tengah Geser Anggaran Tidak Mendesak Cegah Covid-19

Share
Share

ACEH TENGAH (popularitas.com) – Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah mengeluarkan instruksi untuk satuan kerja perangkat kabupaten (SKPK) agar anggaran yang dianggap tidak mendesak di instansi masing-masing digunakan untuk penanganan virus corona (Covid-19).

Bupati Aceh Tengah Shabela Abubakar mengatakan agar setiap kepala SKPK setempat untuk pro aktfi dalam melakukan tindakan tepat guna mengantisipasi penyebaran Covid-19 sesuai dengan tupoksi masing-masing instansi.

“Bila perlu dapat dilakukan pergeseran anggaran dan kegiatan yang dinilai belum mendesak untuk dialokasikan pada kegiatan-kegiatan yang mendukung kesiagaan antisipasi penyebaran covid-19,” katanya di Aceh Tengah, Rabu, 18 Maret 2020.

Pernyataan itu disampaikan  Shabela saat menggelar rapat koordinasi dengan para Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) Aceh Tengah, dalam mencegah penyebaran Covid-19.

“Kita punya payung hukum melalui Peraturan Menteri Keuangan dan Peraturan Menteri Dalam Negeri,” katanya, menambahkan.

Dia menyebutkan Pemerintah Aceh Tengah terus menunjukkan keseriusan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di daerah dataran tinggi Gayo tersebut.

Ia mengharapkan seluruh sektor kerja di daerah setempat dapat secara maksimal memberikan edukasi kepada masyarakat guna menghindari terjadinya kepanikan dan keresahan warga tentang Covid-19.

“Kami minta semua pihak yang hadir disini untuk pro aktif dalam mengantisipasi penyebaran covid-19 di tengah-tengah kita. Kerja saudara sangat diharapkan oleh masyarakat,” katanya. (ANT)

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

Exit mobile version