NewsOlahraga

Aminullah Usman harap Persiraja kembali ke kasta Liga 1 musim depan

Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman harap Persiraja dapat all out dan tampil maksimal di Liga 2, agar pada musim kompetisi tahun depan, dapat kembali ke kasta Liga 1.
Walkot Banda Aceh tak menolak zikir MPTT

POPULARITAS.COM – Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman harap Persiraja dapat all out dan tampil maksimal di Liga 2, agar pada musim kompetisi tahun depan, dapat kembali ke kasta Liga 1.

Hal itu disampaikan Aminullah Usman, Jumat (15/4/2022), menanggapi tersingkirnya laskar rencong itu dari kasta tertinggi sepak bola di tanah air.

Persiraja Banda Aceh sendiri, sudah dipastikan akan bermain di Liga 2, usai Barito Putra, bermain imbang dengan Madura United, dan mempertahankan posisi di peringkat ke-15 klasemen akhir Liga 1.

“Saya harap, di Liga 2, Persiraja harus main all out, agar bisa kembali tampil di kasta tertinggi sepak bola Indonesia,” ujarnya.

Karena itu, Ia mengharapkan agar, proses rekrutmen pemain baru, dan para pemain Persiraja Banda Aceh di kompetisi Liga 2 nantinya merupakan orang-orang pilihan.

Pasalnya, Persiraja adalah satu-satunya tim yang mewakili Sumatera di Liga 1. Maka dari itu,  demi bisa menjadi wakil Sumatera ke depannya, Persiraja harus bisa kembali merebut posisi ke Liga 1 Musim depan.

“Kita harapkan kedepan pemain-pemain yang akan bergabung dengan Persiraja harus benar-benar berkualitas,” ucapnya.

Lebih lanjut, Aminullah menegaskan, pemain yang akan masuk dalam tim utama Persiraja harus melalui tahap seleksi.

“Tidak asal pilih, dan harus benar-benar diseleksi supaya menjadi pemain yang kompeten, namun kita tetap mengutamakan pemain kita dulu, ” tuturnya.

 

Editor : Hendro Saky

Shares: