Home News Asap Selimuti Aceh, 10 Ribu Masker Dibagikan untuk Pengguna Jalan
News

Asap Selimuti Aceh, 10 Ribu Masker Dibagikan untuk Pengguna Jalan

Share
Share

BANDA ACEH (popularitas.com) – Asap dari penyebab kebaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di beberapa provinsi di Sumatera, kian parah melanda Aceh.

Pantauan popularitas.com di Kota Banda Aceh, Senin, 23 September 2019 petang, asap tebal menyelimuti langit kota. Sementara, matahari tampak tertutup kabut asap dan udara terasa panas.

Hal itu menyebabkan Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA)  membagikan sebanyak 10 ribu masker kepada pengguna jalan di Kota Banda Aceh.

Pembagian masker dipusatkan di Bundaran Simpang Lima Kota Banda Aceh dan beberapa titik lokasi lainnya.

Saat lampu merah menyala, petugas BPBA menghampiri pengguna jalan lalu membagikan masker itu ke setiap pengendara yang berhenti.

“Ini tahap pertama yang kita bagikan, kalau besok masih terpapar asap, mungkin kita gerak ke Simpang Mesra dan beberapa titik lainnya,” kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBA, Muhammad Syahril.

Selain itu, kata Syahril, BPBA juga telah menerima permohonan dari 10 kabupaten/kota lainnya di Aceh, yang meminta agar disalurkan masker.

Di antaranya, kabupaten Aceh Tamiang, Aceh Timur, Langsa, Aceh Tenggara, Aceh Tengah, Bener Meriah, Aceh Singkil, Aceh Selatan dan Simeulue dan Aceh Utara.

Bahkan, kabupaten/kota yang berbatasan dengan Sumatera Utara, sebut Syahril, sudah diselimuti kabut asap yang cukup pekat, seperti Kabupaten Aceh Tamiang dan Kota Langsa.

“Ada beberapa masyarakat yang terkena gejala ISPA dan perih mata, kita sudah minta BPBD untuk koordinasi dengan Puskesmas, Ruma Sakit Daerah setempat agar menangani masyarakat yang terkena dampak kabut asap,” ujar Syahril. (ASM)

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Peneliti IMPACT minta draft final revisi UUPA dipublikasi

POPULARITAS.COM – Peneliti Institute for Muslim Politics & Aceh Studies (IMPACT), Fadhli...

News

Kurun waktu satu minggu, 17 pria di Aceh Utara ditangkap dalam kasus dugaan Pungli

POPULARITAS.COM – Dalam kurun waktu satu minggu terakhir, Satgas Anti Premanisme Polres...

News

Persiraja Banda Aceh dukung aturan VAR di Liga 2

POPULARITAS.COM – Tim Liga 2 asal Aceh yakni Persiraja Banda Aceh mendukung...

News

Tiga rumah di Aceh Besar terbakar

POPULARITAS.COM – Tiga unit rumah terbakar di Gampong Rumpet, Kecamatan Krueng Barona...

Exit mobile version