Ilustrasi, Iphone.
Home News Bocoran Spesifikasi dan Harga iPhone 13 yang Disebut Bakal Dirilis September 2021
NewsTeknologi

Bocoran Spesifikasi dan Harga iPhone 13 yang Disebut Bakal Dirilis September 2021

Share
Share

POPULARITAS.COM – Rumor menyebut, Apple akan meluncurkan smartphone terbarunya, iPhone 13. Setidaknya, ada empat model baru dari penerus iPhone 12 ini, yakni iPhone 13, iPhone 13 mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.

Beberapa kabar menyebutkan bahwa ponsel andalan Apple itu bakal memiliki fitur-fitur mutakhir yang menopang penggunaan sehari-hari.

iPhone 13 juga disebut-sebut akan memiliki bodi ponsel yang sedikit lebih tebal dari model saat ini.

Hal tersebut kemungkinan karena kapasitas baterai yang lebih besar daripada iPhone generasi sebelumnya.

Lalu apa saja keunggulan dari produk baru Apple ini?

Melansir dari berbagai sumber, iPhone 13 bakal memiliki fitur terbaru seperti jaringan 5G.

Tak hanya itu, jajaran iPhone 13 dikabarkan akan memiliki model ukuran yang sama dengan pendahulunya, yaitu 5,4 inci; 6,1 inci; dan 6,7 inci.

Kabar lainnya juga menyebutkan iPhone 13 akan memiliki notch yang lebih kecil dibanding milik iPhone 12.

Beberapa rumor bahkan menyebutkan bahwa setidaknya satu model iPhone 13 mungkin hadir dengan desain tanpa port.

Namun, rumor tersebut dibantah analis Ming Chi Kuo yang menyebutkan tidak akan ada iPhone 13 tanpa port.

“Saat ini ekosistem MagSafe belum cukup matang, sehingga iPhone akan terus menggunakan Lighting Port Charger,” ujarnya.

Ponsel ini juga akan menggunakan chipset A15 Bionic yang diklaim lebih menghemat energi mampu meningkatkan performa.

Baterai iPhone 13 konon dirancang sedikit lebih besar dari iPhone 12, yakni sebesar 4352 mAh.

Menariknya, ponsel terbaru Apple ini juga menawarkan kapasitas penyimpanan hingga 1 TB dengan RAM 8GB.

Kemudian dilengkapi kamera 40 MP yang mampu melakukan zoom 3-5 kali optical zoom dan 15-20 kali digital zoom.

Kamera pada iPhone 13 juga dilengkapi ultrawide yang memiliki sensor lebih besar untuk membantu untuk mengambil objek foto namun dalam keadaan lowlight.

Harga

Sementara itu, melansir dari TrendForce, seri teranyar ponsel pintar Apple tersebut rencananya akan dirilis dengan harga yang relatif sama seperti pendahulunya, iPhone 12.

Hasil analisis tersebut lantas dapat dijadikan pegangan, karena TrendForce sendiri terkenal cukup akurat setiap membuat bocoran informasi seputar produk Apple.

Perkiraan harga iPhone 13 masing-masing berkisar USD 699 (Rp 10 jutaan), USD 799 (Rp 11,4 jutaan), USD 999 (Rp 14 jutaan), dan USD 1.099 (Rp 15,8 jutaan).

Namun, kembali lagi, karena masih berupa rumor, beragam informasi yang diutarakan di atas belum bisa dipastikan kebenarannya. Kita tunggu rilis resmi iPhone 13 mendatang.

Sumber: Kontan

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version