Demo BBM, mahasiswa USK dan UIN Ar Raniry ditangkap Polresta Banda Aceh
Petugas polisi berbaju preman, saat mengamankan demonstran dari KAMMI Aceh.
Home News Demo BBM, mahasiswa USK dan UIN Ar Raniry ditangkap Polresta Banda Aceh
News

Demo BBM, mahasiswa USK dan UIN Ar Raniry ditangkap Polresta Banda Aceh

Share
Share

POPULARITAS.COM – Buntut dari kericuhan demontrasi yang digelar oleh Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslimin Indonesia (KAMMI) Aceh, Sabtu (2/3/2022) di Banda Aceh, lima orang aktivis organisasi mahasiswa itu ditangkap oleh petugas kepolisian dari Polresta Banda Aceh.

Ketua KAMMI Aceh, Zulhendra, dalam keterangannya mengatakan, akibat pembubaran paksa yang dilakukan oleh polisi, saat demonstrasi yang dilakukan pihaknya, lima rekan mereka ditangkap, dan di boyong ke kantor Polresta Banda Aceh.

Saat ini, Kelima mahasiswa dari kampus Universitas Syiah Kuala (USK) dan UIN Ar Raniry, masih menjalani proses pemeriksaan di kantor polisi, dan dirinya belum mendapatkan kabar pasti mengenai rekan-rekannya itu.

“Yang ditangkap itu, mahasiswa aktif di UIN dan USK,” terangnya kepada popularitas.com.

Ia menyebutkan, kelima nama mahasiswa yang ditangkap tersebut adlaah, T Sumardi (Sekjen KAMMI), Rifqi Ubay Sultan, dan Ichsan mereka adalah mahasiswa Unsyiah. Sementara dua lainnya yakni Mukhlisin dan Faisal yang tercatat sebagai mahasiswa UIN Ar Raniry Banda Aceh.

“Sepertinya kawan-kawan kita ditahan sementara, untuk proses interogasi. Kawan-kawan lain pun menunggu supaya mereka segera dilepaskan,” ucapnya.

Sementara itu Zulherda menjelaskan, dirinya tidak bisa langsung menuju Polresta Banda Aceh lantaran masih berada di luar kota.  “Saya masih di luar kota dan belum bisa cek bagaimana masalah suratnya ini,” kata dia. Namun begitu, dirinya akan terus memantau perkembangan, dan memastikan kelima rekannya itu dapat segera dibebaskan, demikian Zulhendra.

 

Editor : Hendro Saky

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Warga binaan Lapas Klas II A Rantau Prapat ikuti aneka lomba

POPULARITAS.COM – Ratusan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Rantau...

News

Bulog Aceh kirim 20 ton beras ke Sumut

POPULARITAS.COM – Kanwil Bulog Aceh, kirim sebanyak 20 ribu ton beras ke...

News

Satu keluarga tewas tertimbun tanah longsor di Samarinda

POPULARITAS.COM – Satu keluarga yang terdiri dari Hamdanah dan tiga anaknya, tewas...

News

9 warga dan 4 prajurit TNI tewas dalam ledakan di Garut, begini kronologisnya

POPULARITAS.COM – Jumlah korban tewas dalam ledakan di Garut, Jawa Barat, kini...

Exit mobile version