Messi Telah Sumbang Rp 17,2 Miliar untuk Perangi Covid-19
Pemain Barcelona Lionel Messi saat merayakan kemenangan atas Celta Vigo pada pertandingan La Liga di Estadio de Balaidos, Vigo, Spanyol, Jumat (2/10/2020) dini hari. Barcelona menang telak 3-0 atas Vigo. ANTARA FOTO/REUTERS/Miguel Vidal/pras.
Home News Donnarumma Isyaratkan Transfer Lionel Messi ke PSG Hampir Tuntas
NewsOlahraga

Donnarumma Isyaratkan Transfer Lionel Messi ke PSG Hampir Tuntas

Share
Share

POPULARITAS.COM – Penjaga gawang baru Paris Saint Germain (PSG) Gianluigi Donnarumma menyampaikan isyarat besar bahwa Lionel Messi di ambang bergabung dengan klub asal Paris itu setelah mengakui bahwa calon rekan mainnya itu akan segera meneken kontrak.

PSG sudah resmi menawarkan kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun kepada peraih Ballon d’Or enam kali itu.

Bos PSG Mauricio Pochettino baru saja membeli Donnarumma, Sergio Ramos dan Georginio Wijnaldum dari transfer bebas, selain membungkus kontrak Achraf Hakimi senilai 71 juta pound.

Menurut Donnarumma, kontrak Messi tinggal menunggu waktu ditandatangani saja.

“Memang belum resmi, tapi saya kira akan segera. Saya senang dia datang ke sini,” kata penjaga gawang Italia ini kepada TuttoMercatoWeb.

“Dia yang terhebat, yang terbaik di dunia. Saya gembira dan senang membayangkan dia bersama tim. Akan merupakan sebuah kehormatan bisa bermain dengan dia,” sambung Donnarumma.

Kepindahan Messi ke PSG menjadi tak terelakkan setelah kepergiannya dari Barcelona terkonfirmasi.

PSG yang dimiliki pengusaha dan bagian dari penguasa Qatar itu adalah salah satu dari dua klub yang paling bisa membeli Messi selain Manchester City.

Messi bahkan sudah bertemu dengan sejumlah bintang PSG, termasuk Neymar yang mantan rekan mainnya di Barcelona dalam sebuah liburan bersama belum lama
ini. Messi menyatakan itu hanya kebetulan belaka.

Namun demikian Messi mengakui sudah berbicara dengan Mauricio Pochettino menyangkut kemungkinan pindah ke PSG.

Sementara itu para pendukung Barcelona berusaha menghalangi kepindahan Messi ke PSG. Mereka juga melampiaskan kekesalannya kepada para pemain seperti Antoine Griezmann, Philippe Coutinho, Miralem Pjanic dan Samuel Umtiti yang terus disiuli ketika mereka bertanding melawan Juventus saat trofi Joan Gamper.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version