Anggota Komisi III DPR RI, Nasir Djamil (kiri) mengunjungi PMI Banda Aceh, Selasa (24/5/2022).
Home Hukum DPR RI minta kepolisian segera ungkap perkara darah di PMI Banda Aceh
HukumNews

DPR RI minta kepolisian segera ungkap perkara darah di PMI Banda Aceh

Share
Share

POPULARITAS.COM – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, M. Nasir Djamil meminta pihak kepolisian segera mengungkap perkara dugaan penyelundupan darah yang sempat berembus di PMI Banda Aceh beberapa waktu lalu.

Hal tersebut disampaikan Nasir Djamil saat melakukan kunjungan ke PMI Banda Aceh, Selasa (24/5/2022). Dalam kunjungan ini, politikus PKS itu disambut Ketua PMI Banda Aceh, Dedi Sumardi beserta pengurus lain.

“Kita berharap agar aparat penegak hukum dalam hal ini kepolisian, lebih cepat, jangan kemudian lambat memproses, artinya ini jangan dilama-lamakan, karena semakin lama, maka semakin rawan untuk dipolitisasi, semakin rawan untuk dibuat isu-isu semakin merugikan PMI sebenarnya,” ujarnya.

Menurut dia, isu pengiriman darah tersebut bukan hanya merugikan PMI Banda Aceh secara kelembagaan, tetapi PMI seluruh Indonesia. Oleh karena itu, ia meminta pihak kepolisian segera menyampaikan hasil penyelidikan yang telah dilakukan selama ini.

“Saya sebagai anggota Komisi Hukum DPR RI berharap agar kepolisian bekerja secara profesional,” tutur Nasir Djamil.

Di sisi lain, tambah dia, apabila persoalan ini tidak cepat diselesaikan, maka citra PMI akan berdampak buruk di mata masyarakat. Ini dikhawatirkan ikut berdampak negatif pada minat masyarakat mendonorkan darahnya.

“Misalnya ada pihak-pihak yang menghembuskan isu-isu miring ini, kemudian berdampak terhadap pembunuhan karakter pengurus, maka itu kita serahkan ke pengurus, apakah misalnya melapor balik atau seperti apa,” ucap Nasir Djamil.

Sementara, Ketua PMI Banda Aceh, Dedi Sumardi mengucapkan terima kasih kepada Nasir Djamil yang telah mengunjungi lembaga itu.

Kepada Nasir, Dedi Sumardi mengaku telah menyampaikan klarifikasi terkait isu-isu miring yang selama ini beredar di masyarakat.

“Oleh karena itu, kita tunggu hasil dari pihak kepolisian, semoga keluar dengan cepat, sehingga citra PMI di masyarakat juga semakin membaik,” ucap Dedi Sumardi.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Tiga pemuda tewas tenggelam di Danau Toba

POPULARITAS.COM – Riguen Hutagaol (17), Bryan Samosir (18, dan Aldin Samosir (19),...

News

Walikota Banda Aceh bongkar sendiri papan reklame dengan menaiki mobil crane, Pengamat kebijakan publik sebut pencitraan

POPULARITAS.COM – Pengamat kebijakan publik Aceh, Nasrul Zaman menyebutkan aksi Wali Kota Banda...

News

Satpol PP Pemko Banda Aceh bongkar papan reklame tak berizin

POPULARITAS.COM – Pemko Banda Aceh membongkar sejumlah baliho yang tak memiliki izin...

News

Jawab permintaan Mualem, Badan Penyelenggara Haji pastikan kuota haji Aceh 2026 ditambah

POPULARITAS.COM – Kepala Badan Penyelenggara (BPH) RI KH Mochamad Irfan Yusuf atau Gus Irfan...

Exit mobile version