Dua bulan jelang akhir masa jabatab, Pj Bupati Pidie mutasi 80 pejabat eselon 3 dan 4
Pj Bupati Pidie Wahyudi Adisiswanto saat melantikan pejabat eselon 3 dan 4 di lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Pidie, Jumat (31/5/2024). FOTO : popularitas.com/Nurzahri
Home News Dua bulan jelang akhir masa jabatab, Pj Bupati Pidie mutasi 80 pejabat eselon 3 dan 4
News

Dua bulan jelang akhir masa jabatab, Pj Bupati Pidie mutasi 80 pejabat eselon 3 dan 4

Share
Share

POPULARITAS.COM – Penjabat Bupati Pidie Wahyudi Adisiswanto melakukan mutasi puluhan pejabat eselon III dan IV di lingkungan pemerintah setempat.

Perombakan pejabat itu dilakukan jelang dua bulan berakhirnya masa jabatan Wahyudi sebagai Pj Bupati Pidie.

Dihimpun popularitas.com mutasi yang berlangsung Jumat (31/5/2024) di oproom kantor Bupati itu menyasar 41 pejabat eselon II dan 39 eselon IV.

Bakri yang sebelum menduduki jabatan Camat Glumpang Baro dipindahkan sebagai Camat Batee, jabatan yang itu kemudian diisi dengan Muhammad Jabannur.

Camat Mila dijabat Irwan,  Mahji dipercaya menjadi Camat Pidie, Husaini ditempatkan sebagai Camat Kota Sigli, Camat Glumpang Tiga diduduki Furqan, Nasrul menjadi Camat Mutiara, Ikhsan menempati posisi Camat Indrajaya.

Dalam sambutan Pj Bupati Pidie Jaya Wahyudi Adisiswanto mengingatkan para pejabat yang dilantik maupun Aparatur Sipil Negara(ASN) secara umum untuk dapat menjaga netralitas dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024. “Mari kita menjaga netralitas menjelang Pilkada tahun 2024, karena beberapa bulan ke depan akan berlangsung pesta demokrasi,” ujarnya.

Share
Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version