TM Ichsan. (Foto: Rakyat Aceh)
Home Olahraga Gelandang Asal Aceh TM Ichsan Ingin Akhiri Karier di Bhayangkara FC
Olahraga

Gelandang Asal Aceh TM Ichsan Ingin Akhiri Karier di Bhayangkara FC

Share
Share

BANDA ACEH (popularitas.com) – Gelandang asal Aceh, TM Ichsan menjalani musim ketiganya bersama dengan Bhayangkara FC. Dia mengaku sangat nyaman dan berharap bisa membela The Guardian hingga akhir kariernya.

Bagi TM Ichsan, Bhayangkara FC bukan hanya sekadar tim tetapi juga gerbang kariernya sebagai pesepak bola. Dia masih ingat betul keberhasilan merengkuh gelar juara Liga 1 pada tahun debutnya sebagai pemain profesional.

“Awalnya saya di Bhayangkara FC U21 bersama Awan Setho, lalu Bhayangkara FC U21 terhenti di 4 besar. Setelah itu saya dan Awan dipanggil Simon McMenemy untuk bergabung latihan bersama senior,” kata pemain bernomor punggung 19ini, Jumat, 3 Juli 2020.

TM Ichsan mengingat laga perdananya melawan Persegres Gresik United. Menjadi debut yang tidak terlupakan karena dia berhasil mencetak gol penentu dalam kemenangan 2-1 timnya.

Sejak momen tersebut, TM Ichsan mengaku sangat nyaman. Bahkan dia punya keinginan bisa pensiun di tim bentukan Polri tersebut.

“Sangat berkesan, ini tim pertama dan saya merasa sangat nyaman di Bhayangkara FC.  Semoga saya cuma bisa merasakan satu tim selama saya berkarier,” ucapnya.

Tidak hanya itu, Bhayangkara FC juga mengantarkan TM Ichsan menjadi aparat publik. Dia resmi dilantik menjadi Bintara pada 2018. Saat ini dia menjadi Bripda dan berdinas di Polda Aceh.

“Kalau sekarang kami tidak ditekankan apa-apa di Kepolisian. Cuma difokuskan ke sepak bola dulu, jadi misal kontrak sama tim setahun ya harus fokus satu tahun di sepak bola,” pungkasnya.

Sumber: Kompas

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
Olahraga

Alwi Farhan sukses tekuk tunggal putra Korsel di Piala Sudirman 2025

POPULARITAS.COM – Pebulu tangkis Indonesia, Alwi Farhan sukses tekuk pemain tunggal putra...

Olahraga

Buka Rakerprov Koni Aceh, Alhudri minta pengurus fokus PORA 2026 di Aceh Jaya

POPULARITAS.COM – Para pengurus Koni Aceh, diminta untuk konsentrasi dan fokus pada...

Olahraga

Illiza dukung FKIJK Aceh Run 2025

POPULARITAS.COM – Walikota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal menyatakan dukungannya untuk even...

Olahraga

Antony Ginting tampil di India Open 2025, total hadiah Rp15,5 miliar

POPULARITAS.COM – Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Antony Sinisuka Ginting, akan ikut ambil...

Exit mobile version