Ilustrasi Sudirman saat berperan sebagai Haji Uma di film Aceh | Foto: Serambi Indonesia
Home News Haji Uma Kalah di Abdya
NewsPileg dan Pilpres 2019

Haji Uma Kalah di Abdya

Share
Share

BANDA ACEH (popularitas.com) – Nama Sudirman disebut-sebut memperoleh jumlah suara terbanyak di Aceh pada Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) DPD RI tahun 2019. Namun, pria yang populer dipanggil Haji Uma karena perannya di film Eumpang Breuh tersebut justru kalah di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).

Berdasarkan Model DB1-DPD yang diperoleh popularitas.com dari Komisi Independen Pemilihan (KIP) Abdya diketahui, Haji Uma hanya memperoleh 18.666 suara di tiga Dapil.

Jumlah ini kalah jauh jika dibandingkan perolehan suara M Fakhruddin, yang mencapai 28.183 suara.

Masih berdasarkan data Model DB1-DPD tersebut diketahui Haji Uma hanya mampu mengalahkan M Fakhruddin di Kecamatan Manggeng, dengan perolehan 2.314 suara. Sementara M Fakhruddin hanya memperoleh 1.972 suara di kecamatan tersebut.

Kedua kandidat DPD RI tersebut juga mampu menembus angka lima digit perolehan suara terbanyak. Ini sangat berbeda dengan perolehan suara kandidat lainnya yang hanya mencapai angka empat digit. Kandidat petahana, Fachrul Razi, MIP., misalnya. Dari 9 Kecamatan yang ada di Abdya, Fachrul Razi hanya mampu mengumpulkan 5.429 suara. Kemudian disusul Fadhil Rahmi, Lc yang mengantungi 3.692 suara.

Selanjutnya, Abdullah Puteh memperoleh 2.740 suara, dr Irsalina Husna Azwir, SH, sebanyak 2.111 suara, Anwar Ahmad 1.544 suara, dan Hasanuddin Darjo 1.028 suara.

Sebelumnya diberitakan, Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Barat Daya telah merampungkan rekapitulasi dan penetapan hasil perolehan suara Pemilu 2019 dalam rapat pleno yang berakhir pada Rabu, 1 Mai 2019 dinihari. Hal ini dibenarkan Kasubbag Teknis Pemilu dan Hupmas KIP Abdya, Agus Mudaksir, menjawab popularitas.com, Kamis, 2 Mai 2019 pagi.

“Iya benar, rapat pleno sudah selesai,” kata Agus by phone.*(BNA)

Share
Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version