Hendra Budian ajukan gugatan ke Mahkamah Partai
Hendra Budian. Foto: Ist
Home News Hendra Budian Minta Pemerintah Sigap Tangani Banjir Bandang Aceh Tengah
News

Hendra Budian Minta Pemerintah Sigap Tangani Banjir Bandang Aceh Tengah

Share
Share

BANDA ACEH (popularitas.com) – Wakil Ketua DPR Aceh, Hendra Budian menyatakan keprihatinan dan duka yang mendalam, atas bencana banjir bandang yang terjadi di Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah Rabu (13/5/2020).

Politisi partai Golkar asal pemilihan Aceh Tengah dan Bener Meriah ini menyatakan, dirinya terus memantau perkembangan dan update situasi serta terus berkordinasi dengan pihak terkait untuk mengatasi dampak bencana tersebut.

Banjir bandang menerjang empat kampung terjadi di Kecamatan Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah. Akibat dari air bah itu, 11 rumah masyarakat digulung banjir. Hingga saat ini, belum ada informasi mengenai korban jiwa serta jumlah kerusakan fasilitas umum lainnya.

Hendra Budian menambahkan, dirinya saat ini tengah dalam perjalanan menuju lokasi musibah untuk memantau secara langsung, serta berkordinasi dengan pihak terkait.

Atas bencana tersebut, Hendra meminta pemerintah daerah dan juga pemerintah Aceh untuk sigap menangani situasi tersebut. “Harus gerak cepat, sebab saat ini masyarakat tengah menjalankan ibadah puasa,” katanya.

Kepada Dinas Sosial Aceh, dia meminta agar segera membangun dapur umum dan melakukan penanganan selama fase darurat.

Ia meminta kepada masyarakat untuk sabar dan berdoa agar dampak musibah dapat segera ditangani dan dipulihkan oleh pemerintah. “Tetap sabar yah, saya selaku anggota representasi warga Aceh Tengah, akan terus memantau situasi dan perkembangan penanganannya,” demikian kata Hendra Budian. (SKY)

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

263 gampong di Pidie belum ajukan pencairan dana desa

POPULARITAS.COM – Sebanyak 263 gampong di Kabupaten Pidie, dikabarkan belum menyerahkan dokumen...

News

PWI Aceh Besar dan Kakan Kemenag sepakati perkuat kerja sama publikasi

POPULARITAS.COM – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Aceh Besar dan Kakan Kementrian...

News

Pemkab Pidie belum tender proyek 2025

POPULARITAS.COM – Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) Pidie, belum kunjung menyerahkan dokumen...

News

BKN setujui M Nasir mutasi sebagai asisten I Setda Aceh

POPULARITAS.COM – Badan Kepegawaian Nasional (BKN) setujui mutasi empat jabatan dilingkup Sekretariat...

Exit mobile version