HeadlineNews

Honda Brio dan Mobil Polisi Tabrakan di Aceh Jaya, Satu Meninggal

Honda Brio dan Mobil Polisi Tabrakan di Aceh Jaya, Satu Meninggal

 – Satu unit mobil penumpang jenis Honda Brio dengan nomor polisi BL 1241 JE terlibat tabrakan dengan mobil patroli Shabara Polri jenis Isuzu D-Mak dengan nomor polisi 39-44 di Jalan Banda Aceh-Meulaboh.

Tabrakan yang terjadi sekitar pukul 09.50 WIB itu tepatnya di Desa Lhok Geulumpang, Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya, Kamis (19/11/2020).

Direktur Lalu-lintas Polda Aceh, Kombes Pol Dicky Sondani menyebutkan, dalam peristiwa ini, sopir Honda Brio bernama Sarinande (59), perempuan yang merupakan guru asal Kota Banda Aceh meninggal dunia.

“Penumpang mobil Honda Brio bernama Apriani Pertamini, warga Aceh Selatan mengalami luka ringan,” ujar Dicky dalam keterangannya saat dikonfirmasi popularitas.com, Kamis (19/11/2020).

Dicky menyebutkan, mobil patroli Shabara Polri dikemudi oleh Bripda Afdhalul Zikra (22). Dalam perjalanan ini juga ditumpangi oleh seorang perwira Iptu Fadli Saputra (43), keduanya warga Calang, Aceh Jaya.

“Pengemudi dan penumpang mobil patroli tidak mengalami luka,” jelas Dicky.

Ia menjelaskan, tabrakan tersebut bermula saat mobil Honda Brio melaju dari arah Banda Aceh menuju Meulaboh. Saat tiba di lokasi kejadian, mobil Honda Brio masuk ke jalur sebelah kanan dan keluar badan jalan.

“Kemudian tiba-tiba mobil penumpang Brio kembali lagi ke kiri jalan arah Meulaboh, diduga pengemudi Honda Brio mengantuk, di waktu bersamaan mobil patroli Sabhara datang dari arah berlawanan dan tidak dapat mengelak lagi sehingga mengakibatkan laka lantas,” katanya.

Akibat kejadian tersebut, sambung Dicky, pengemudi mobil Brio bernama Sarinande mengalami luka berat dan meninggal dunia di RSUD Teuku Umar Calang, Aceh Jaya.

“Sedangkan penumpangnya mengalami luka lecet pada kening kanan,” pungkas Dicky. []

Editor: Acal

Shares: