Honda Brio kenderaan terlaris 2021, terjual 27 ribu unit
Honda Brio (ANTARA/HO)
Home Ekonomi Honda Brio kenderaan terlaris 2021, terjual 27 ribu unit
EkonomiNews

Honda Brio kenderaan terlaris 2021, terjual 27 ribu unit

Share
Share

POPULARITAS.COM – Honda Brio menjadi kendaraan terlaris di Indonesia sepanjang Januari-Juni 2021, seperti pada tahun sebelumnya yang juga mencatat penjualan tertinggi.

Pada semester pertama di tahun ini, Honda Brio meraih total penjualan sebanyak 27.785 unit di Indonesia, dengan rincian sebanyak 19.563 unit untuk Honda Brio Satya dan 8.222 unit untuk Honda Brio RS.

Yussak Billy,  Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor dalam keterangan resminya, Kamis (15/7/2021), seperti diberitakan Antara, menerangkan, pencapaian tersebut didukung oleh kebutuhan konsumen untuk mobil sebagai alat transportasi yang lebih aman dan nyaman, namun tetap memberikan value for money yang tinggi. 

baca juga : Honda Brio dan Mobil Polisi Tabrakan di Aceh Jaya, Satu Meninggal

Selain itu, perubahan perilaku konsumen ke arah penggunaan platform online juga mendorong pertumbuhan segmen first time buyer dan anak-anak muda yang merupakan target market dari Honda Brio, ujarnya.

Dalam hal ini, peran Honda Brio sangatlah menentukan untuk penjualan Honda. Honda Brio tercatat menjadi penyumbang tertinggi untuk penjualan Honda dengan kontribusi mencapai 56 persen dari total 49.439 unit mobil yang dijual Honda pada periode ini.

baca juga : Honda Siapkan SUV Compact Baru

Total penjualan Honda di semester pertama tahun ini juga tercatat lebih besar 21 persen dibanding periode yang sama di tahun 2020 lalu.

“Penjualan di semester ini terutama ditopang oleh kegiatan ekonomi yang meningkat dibanding periode yang sama di tahun lalu, penyegaran berbagai model, sekaligus dukungan pemerintah untuk mendorong industri otomotif, terutama melalui program relaksasi PPnBM yang sangat berdampak terhadap peningkatan penjualan saat ini,” kata dia.

Selain Honda Brio, Honda HR-V 1.5 liter juga menyumbang penjualan sebanyak 8.730 unit sepanjang periode Januari sampai Juni 2021, kemudian Honda CR-V dengan penjualan 3.704 unit, dan Honda Mobilio dengan 3.321 unit.

Model terbaru Honda City Hatchback RS yang baru diluncurkan pada bulan Maret lalu telah mengumpulkan penjualan sebesar 2.141 unit, sementara Honda BR-V terjual sebanyak 1.187 unit.

Sedangkan untuk Honda Jazz menyumbangkan penjualan 996 unit di semester ini, Honda HR-V 1.8 liter sebanyak 757 unit, Honda Civic Hatchback sebesar 341 unit, dan Honda Odyssey sebanyak 58 unit.

Dari segmen sedan, penjualan tertinggi Honda di semester pertama tahun ini datang dari Honda Civic yaitu sebanyak 236 unit, Honda Accord sebesar 121 unit, Honda City sebanyak 55 unit, dan Honda Civic Type R sebanyak 7 unit. 

Editor : Hendro Saky

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Roy Suryo hadiri panggilan Polda Metro Jaya dalam kasus tuduhan ijazah palsu Jokowi

POPULARITAS.COM – Polda Metro Jaya panggil Roy Suryo dalam kasus tuduhan ijazah...

News

Pemerintah Aceh targetkan pembentukan 6.500 koperasi merah putih

POPULARITAS.COM – Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, SE., memimpin rapat lintas Satuan...

News

Sikat motor Zulhelmi, warga Aceh Besar dibekuk polisi

POPULARITAS.COM – Tim Lebah Polsek Darussalam Aceh Besar, berhasil membekuk ZZ (20)....

News

Tokoh OPM Bumi Walo Enumbi tewas ditembak Satgas TNI

POPULARITAS.COM – Bumi Walo Enumbi, salah satu pentolan OPM di Puncak Jaya,...

Exit mobile version