Ilustrasi, kawasan Ulee Lheue ditutup setiap Akhir Pekan. (ist)
Home News Kawasan Ulee Lheue Ditutup Setiap Akhir Pekan
News

Kawasan Ulee Lheue Ditutup Setiap Akhir Pekan

Share
Share

POPULARITAS.COM –  Pemerintah Kota Banda Aceh kembali menutup kawasan wisata Ulee Lheue di hari Sabtu dan Minggu setelah sempat dibuka beberapa waktu lalu.

Camat kecamatan Meuraxa Ardiansyah mengatakan, penutupan ini kembali dilakukan untuk menekan angka Covid-19 di tempat wisata.

“Kita sudah menutup lagi kawasan wisata Ulee Lheue Sabtu dan Minggu sejak hari Minggu kemarin,” katanya, Senin (5/7/2021).

Ia menyebutkan, ini juga arahan Forkopimda Kota Banda Aceh agar melarang pedagang kaki lima (PKL) dan cafe berjualan di kawasan wisata Ulee Lheue.

“Sabtu-Minggu saja, kalau hari lain tidak ditutup, karena pada akhir pekan pengunjung membeludak” ujarnya.

Untuk hari biasa kata Ardiansyah, para pedagang PKL di Ulee Lheue dapat berjualan seperti biasa, namun dengan protokol kesehatan yang ketat.

“Kalau nggak dijalankan, kami cabut izinnya, atau tidak boleh berjualan lagi,” tegasnya.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version