Ketua DPR Aceh : Pansus tambang terus bekerja dan bergerak
Ketua DPR Aceh Zulfadhli. FOTO : Setwan DPR Aceh
Home Hukum Ketua DPR Aceh minta polisi netral di Pilkada 2024
Hukum

Ketua DPR Aceh minta polisi netral di Pilkada 2024

Share
Share

POPULARITAS.COM – Ketua DPR Aceh Zulfadhli, minta polisi untuk menjaga netralitasnya di Pilkada 2024. Hal itu menjadi penting demi terciptanya suasana yang kondusif, damai dan aman hingga pemungutan suara pada tanggal 27 November 2024 nanti.

Permintaan tersebut, disampaikan oleh Ketua DPR Aceh Zulfadhli dalam keterangan tertulisnya di Banda Aceh, Selasa (26/11/2024). “Netralitas Polri jadi indikator penting bagi pesta demokrasi di Aceh. Tentu saja, hal tersebut sebagai komitmen menjaga keberlangsungan perdamaian di negeri ini,” terangnya.

Menurutnya, pihaknya telah mendapatkan sejumlah laporan dari masyarakat terkait dengan tidak netralnya polisi di sejumlah daerah. Tentu saja, hal itu butuh verifikasi yang mendalam. Hanya saja, isu-isu tersebut setidaknya sebagai petunjuk bahwa, pentingnya Polri menjaga netralitasnya di Pilkada Aceh 2024. “Kami dari lembaga legislatif mendengar suara-suara miring dari warga soal netralitas itu. Karna itu, harapan lembaganya, polisi di Aceh tetap tegak lurus pada aturan dan konstitusi,” ujarnya.

Meski begitu, sambung Zulfadhli, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Polri atas peran serta dan kontribusinya memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat sepanjang tahapan Pilkada di Aceh. “Tugas-tugas Polri memberikan rasa aman dan nyaman serta menjaga ketertiban masyarakat, aspek pelayanan yang patut kita hormati,” tandasnya.

Share
Tulisan Terkait
Hukum

Ketua DPR Aceh dan Tim Perumus Revisi UUPA minta masukan ke Wali Nanggroe

POPULARITAS.COM – Ketua DPR Aceh Zulfadhli didampingi unsur Ketua Tim Perumus Revisi...

Hukum

Istri Rusli Bintang cabut gugatan di PN Jantho Aceh Besar

POPULARITAS.COM – Rosnati Syech, cabut gugatan yang diajukannya terhadap suaminya sendiri, Rusli...

Hukum

PN Rantau Prapat kabulkan gugatan Jumadi dalam kasus sengketa tanah di Pangkatan

POPULARITAS.COM – Pengadilan Negeri (PN) Rantau Prapat lewat amar putusannya, mengabulkan gugatan...

Hukum

Kasus dugaan korupsi di PT POS Indonesia di Aceh Singkil naik ke tahap penyidikan

POPULARITAS.COM – Penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Aceh resmi menaikkan status penanganan...

Exit mobile version