POPULARITAS.COM – Pendakwah kondang Syekh Moh Ali Jaber meninggal dunia. Dai kelahiran Madinah ini sebelum meninggal dirawat di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta.
Hasil pemeriksaan, Syekh Ali Jaber meninggal dalam kondisi negatif Covid-19. Sebelumnya, Syekh Ali Jaber sempat menjalani perawatan setelah dinyatakan positif Covid-19.
“Telah Wafat Guru kita, SYEKH ALI JABER (Ali Saleh Mohammed Ali Jaber). Di RS Yarsi Hari ini, 14 Januari 2021 1 Jumadil Akhir 1442 H. Jam 08.30 WIB dalam keadaan Negatif Covid,” tulis Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Al-Habsyi lewat akun instagram @yayasan.syekhalijaber dikutip merdeka.com, Kamis (14/1/2021).
Abdurrahman meminta masyarakat mendoakan almarhum. “Kita ikhlaskan kepulangan beliau kepada Rabbnya. Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau. Semoga diterima segala amal shaleh beliau.”
Sebelumnya, kabar duka menyelemuti umat Islam di tanah air. Pendakwah kondang Syekh Moh Ali Jaber dikabarkan meninggal dunia.
Kabar itu salah satunya disampaikan Ustaz Yusuf Mansur. Syekh Ali Jaber meninggal di Rumah Sakit Yarsi Cempaka Putih, Jakarta.
“Innalillahi Wainna Ilaihi Raaji’uun. Syaikh Ali Jaber wafat di RS Yarsi, jam 8.30. Mohon doanya,” tulis Ustaz Yusuf Mansur melalui akun Instagramnya, @Yusurfmansurnew dikutip merdeka.com, Kamis (14/1/2021).
Kondisi Syekh Ali Jaber sebelumnya membaik, pasca dinyatakan positif dan menjalani perawatan Covid-19. Hal itu diungkap Menko Polhukam Mahfud MD melalui akun Twitter pribadinya.
“Berdasar komunikasi dengan keluarga Syekh Ali Jaber, Alhamdulillah, Syekh semakin membaik,” tulis Mahfud dalam cuitannya, Selasa (5/1/2021).
Terkait beredarnya foto Syekh Ali Jaber yang beredar saat perawatan, Mahfud mengonfirmasi hal itu tidak benar. Dia pun senantiasa mengajak siapa pun untuk terus bermunajat demi kesembuhan Syekh Ali Jaber.
“Keadaannya tidak terlalu mengkhawatirkan seperti yang dikesankan oleh gambar-gambar yang beredar di medsos. Kita berdoa semoga Syekh Ali Jaber terus membaik, segera sembuh, dan terus melanjutkan dakwah,” doa Mahfud.
Kondisi senada terkait Syekh Ali Jaber, juga pernah disampaikan akun Instagram @yayasan.syekhalijaber. Sebagai sebuah Yayasan yang dikelola oleh Syekh Ali sendiri, mereka menyampaikan rasa terima kasihnya atas doa dan perhatian terhadap kesembuhan sang ulama kondang tersebut.
“Saat ini beliau masih dalam perawatan intensif di salah satu Rumah Sakit di Jakarta. Kondisinya membaik, tim medis menyampaikan perkembangannya cukup bagus dan terus menunjukkan peningkatan,” ungkap akun tersebut.[]
Sumber: merdeka.com