Ilustrasi, Kapal ambulance laut. (ist)
Home News Pemkab Aceh Besar Beli Ambulans Laut Tahun Ini
News

Pemkab Aceh Besar Beli Ambulans Laut Tahun Ini

Share
Share

POPULARITAS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar menyatakan bahwa ambulans laut akan dibeli pada tahun anggaran 2021. Ambulans tersebut akan ditender melalui ULP dalam waktu dekat.

“Untuk pengadaan boat ambulans akan dilaksanakan tahun ini, dan akan segera ditenderkan melalui ULP,” ujar Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Aceh, Muhajir saat dikonfirmasi popularitas.com, Jumat (12/3/2021).

Kata Muhajir, berdasarkan komunikasi dengan Kepala Dinas Kesehatan Aceh Besar, fasilitas ambulans laut untuk Pulo Aceh dan sekitarnya akan tersedia pada Juni atau Juli 2021.

“Estimasi sekitar bulan 6 atau 7 sudah ada boat ambulans bila tidak ada halangan dalam tender dan pekerjaan,” ucap Muhajir.

Sebelumnya, Kepala Puskesmas Pulo Aceh, Misriadi membenarkan bahwa seorang pasien ibu hamil bernama Darmayanti merupakan warga di pulau tersebut. Darmayanti disebut telah melahirkan dengan bantuan bidan di Puskesmas Pulo Aceh.

“Iya itu melahirkan di bidan Puskesmas di Pulo Aceh, cuma retensio plasenta ari-arinya tidak lahir. Kalau ari-arinya tidak lahir, retenso plasenta memang harus rujuk, karena di puskesmas fasiltas kurang,” ujar Misriadi saat dikonfirmasi, Kamis (11/3/2021).

Ia menyampaikan, kondisi bayi yang dilahirkan tersebut dalam kondisi sehat dan dalam perawatan di bidan puskemas. Sementara ibu bayi dirujuk ke RSUDZA Banda Aceh dengan didampingi oleh dua bidan.

“Dirujuk sekitar pukul 14.30 WIB Rabu kemarin dengan menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam perjalanan,” sebut Misriadi.

Baca: Video Ibu Hamil Dibawa dengan Perahu ke Banda Aceh Viral

Kata Misriadi, pasien terpaksa dilarikan menggunakan perahu tradisional karena di Pulo Aceh belum memiliki kapal khusus melayani pasien.

“Tetapi ada informasi dari Dinas Kesehatan Aceh Besar, karena kita sudah lama memintanya. Dalam tahun ini kemungkinan katanya bakalan ada ambulans laut. Sedang dalam proses pengadaan ambulans laut,” ucap dia.

Editor: dani

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

Exit mobile version