Pemusatan latihan Garuda Muda dipindah ke Dortmund
Pemusatan latihan Garuda Muda dipindah ke Dortmund. Foto: PSSI
Home News Pemusatan latihan Garuda Muda dipindah ke Dortmund
NewsSepakbola

Pemusatan latihan Garuda Muda dipindah ke Dortmund

Share
Share

POPULARITAS.COM – Pemusatan latihan tim U-17 Indonesia hari ini pindah menuju Bad Bentheim, Dortmund, seusai menjalani rangkaian latihan dan uji coba selama dua minggu di Muenchengladbach, Jerman.

Untuk menuju Dortmund dari Muenchengladbach, diperkirakan akan menempuh waktu dua jam dengan perjalanan darat memakai bus.

Para pemain pun sangat antusias untuk menjalani lanjutan pemusatan latihan di Dortmund yang berlangsung selama tiga minggu.

Hal tersebut seperti diakui pemain belakang Garuda Muda, Mohamad Andre Pangestu, Minggu (1/10/2023), dikutip dari laman resmi PSSI.

“Saya dan teman-teman sangat antusias untuk menjalani pemusatan latihan di Dortmund. Meskipun waktu sangat singkat, kita harus benar-benar memanfaatkan waktu itu untuk berkembang lebih baik lagi,” kata Mohamad Andre Pangestu.

Selama di Dortmund, tim U-17 Indonesia juga akan menjalani beberapa laga uji coba. Salah satunya melawan Eintracht Frankfurt U-19.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version