POPULARITAS.COM – Pj Bupati Aceh Besar dan jajarannya, Rabu (20/3/2024), gelar buka bersama (bukber) di kompleks Dayah Ulee Titi, Ingin Jaya. Acara tersebut, diikuti oleh unsur pimpinan dan santri di pesantren tersebut.
Kedatangan Pj Muhammad Iswanto, disambut langsung oleh pimpinan tertinggi Dayah Ulee Titi, Abu Athaillah Ishak Al-Amiry atau Abu Ulee Titi. Sebelum acara buka bersama, kegiatan diawali dengan doa.
Muhammad Iswanto mengatakan, setiap kali menginjakkan kaki ke Dayah Ulee Titi, dirinya serasa seperti pulang ke rumah sendiri. Dirinya bangga keberadaan pesantren ini banyak melahirkan banyak generasi hebat. Ia juga menyebut, telah berulang kali datang ketempat ini.
Saat berada di dayah tersebut, Iswanto tampak berbincang hangat dengan keluarga besar Dayah Ulee Titi, membahas berbagai hal, termasuk dorongan dari pimpinan dayah tentang harapan mereka terhadap pembangunan Aceh Besar. Termasuk dalam hal peningkatan syariat Islam di Aceh Besar.
“Syukur Alhamdulillah, hari ini kami bisa bergabung dengan keluarga besar Dayah Ulee Titi sambil melaksanakan buka puasa bersama,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan, banyak hikmah yang bisa Ia dapatkan saat silatuhrami dengan berbuka puasa dengan para pimpinan dan santri di Dayah Ulee Titi, demikian Muhammad Iswanto.