Home News Pria Paruh Baya di Aceh Utara Hangus Terbakar di Kebun Sawit
News

Pria Paruh Baya di Aceh Utara Hangus Terbakar di Kebun Sawit

Share
Share

POPULARITAS.COM – Warga Desa Matang Pupanji, Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, dikejutkan dengan temuan mayat dengan kondisi hangus terbakar di kebun sawit desa setempat.

Sosok mayat tersebut yakni Zulkifli (48), yang merupakan warga setempat. Berdasarkan informasi, mayat pria paruh baya itu pertama kali ditemukan oleh istri korban (Zulkifli) pada Kamis pagi (16/09/2021).

“Istrinya yang menemukan pertama kali, saat itu ingin mengantarkan makanan ke korban yang berada di kebun,” kata Kapolres Aceh Utara AKBP Riza Faisal.

Menurut keterangan istri korban, ia pertama kali melihat suaminya sudah hangus terbakar sekitar pukul 10:00 WIB.

Selanjutnya istri korban memberitahukan perihal penemuan mayat suaminya tersebut kepada warga dan melaporkan kejadian itu ke anggota Polsek Lhoksukon.

” Kami sudah turunkan anggota INAFIS polres Aceh Utara ke TKP untuk menindak lanjuti penemuan mayat tersebut, selanjutnya masih kita lakukan penyelidikan”, pungkasnya.

Editor: dani

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

Exit mobile version