BANDA ACEH (popularitas.com) – Salah seorang dosen Fakultas Pertanian , Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) dikabarkan terpapar Covid-19. Informasi yang beredar disebutkan, yang bersangkutan sempat dirawat di RS Kesdam dengan gejala sakit biasa.
Setelah menjalani perawatan dan dilakukan rapid test menunjukkan reaktif. Lalu dirujuk ke RSUZA Banda Aceh dan dilakukan isolasi dan perawatan secara intensif.
Direktur RSUZA Banda Aceh, Dr dr Azharuddin saatnya ditanyakan perihal tersebut mengatakan, hingga saat ini dirinya belum mendapatkan laporan perihal dosen Unsyiah yang dirawat di tempatnya.
“Kami belum dapat infonya, nanti coba ditelusuri kembali,” terangnya.
Rektor Unsyiah, Prof Samsul Rizal, saat dikonfirmasi membenarkan perihal tersebut. Ia mengatakan, pihaknya akan terus meningkatkan kewaspadaan dan menerapkan aturan dan protokol kesehatan covid-19 di kampus.
“Iya benar, dan mohon doakan, agar Unsyiah, dapat terus melakukan langkah-langkah pencegahan kedepan lebih baik,” katanya. [sky]