Partai Aceh akan gelar Mubes untuk pilih ketua umum
Ilustrasi, massa membawa atribut partai lokal saat menghadiri kampanye Partai Aceh (PA) di lapangan Islamic Center, Lampenerut, Darul Imarah, Aceh Besar, Aceh, Senin (24/3). FOTO: ANTARA FOTO/Ampelsa/aa
Home News Tiga hari jelang penutupan, baru empat parlok mendaftar
NewsPolitik

Tiga hari jelang penutupan, baru empat parlok mendaftar

Share
Share

POPULARITAS.COM – Tiga hari jelang penutupan, baru empat partai politik lokal di Aceh yang mendaftar sebagai peserta Pemilu 2024.

Keempat partai tersebut yaitu Partai Aceh (PA), Partai Adil Sejahtera (PAS), Partai Generasi Aceh Beusaboh Tha’at dan Taqwa (Gabthat) dan Partai Darul Aceh (PDA).

Ketua Divisi Teknik KIP Aceh, Munawarsyah mengatakan, dari keempat partai yang telah mendaftar, seluruh dokumen yang diserahkan telah dinyatakan lengkap dan diterima.

“Sampai hari ini baru empat partai politik lokal dari hari pertama dibuka pendaftaran, dan seluruhnya telah dinyatakan lengkap,” kata Munawarsyah, Kamis (11/8/2022).

Terkait Partai Aceh, tambah dia, sudah dinyatakan lengkap berkasnya dan mereka tinggal menunggu penetapan oleh KPU bersama KIP Aceh pada tanggal 14 Desember nanti.

“PAS sudah kita nyatakan lengkap dan mereka sedang melakukan verifikasi administrasi, serta Partai Gapthat dan PDA tadi juga sudah kita nyatakan lengkap dan akan masuk pada masa verifikasi administrasi,” sebutnya.

Kemudian, kata Munawarsyah, Partai Sira dijadwalkan akan mendaftar pada Sabtu (13/8/2022) mendatang. Sedangkan Partai Nanggroe Aceh (PNA), Partai Amanat Rakyat dan Partai Islam Aceh belum ada konfirmasi baik lisan maupun tertulis.

“Tiga partai lagi belum ada konfirmasi kepada kami,” ucapnya.

Untuk diketahui, KIP Aceh membuka pendaftaran partai politik lokal sebagai calon peserta Pemilu tahun 2024 selama 14 hari, dimulai 1-14 Agustus 2022. Artinya, saat ini masa pendaftaran hanya tersisa tiga hari.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Roy Suryo hadiri panggilan Polda Metro Jaya dalam kasus tuduhan ijazah palsu Jokowi

POPULARITAS.COM – Polda Metro Jaya panggil Roy Suryo dalam kasus tuduhan ijazah...

News

Pemerintah Aceh targetkan pembentukan 6.500 koperasi merah putih

POPULARITAS.COM – Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, SE., memimpin rapat lintas Satuan...

News

Sikat motor Zulhelmi, warga Aceh Besar dibekuk polisi

POPULARITAS.COM – Tim Lebah Polsek Darussalam Aceh Besar, berhasil membekuk ZZ (20)....

News

Tokoh OPM Bumi Walo Enumbi tewas ditembak Satgas TNI

POPULARITAS.COM – Bumi Walo Enumbi, salah satu pentolan OPM di Puncak Jaya,...

Exit mobile version