Ilustrasi. Foto: Liputan6.com
Home News Banyak mahasiswa FT USK bau badan, ketua jurusan keluarkan panduan
News

Banyak mahasiswa FT USK bau badan, ketua jurusan keluarkan panduan

Share
Share

POPULARITAS.COM – Jurusan Arsitektur dan Perencanaan pada Fakultas Teknik (FT) Universitas Syiah Kuala (USK) mengeluarkan panduan kepada mahasiswa prodi tersebut.

Panduan itu dikeluarkan sehubungan dengan banyaknya mahasiswa jurusan tersebut yang memiliki bau badan, sehingga mengganggu proses belajar mengajar di kampus setempat.

Panduan itu dikeluarkan dalam surat pemberitahaun dengan nomor B/885/UN11.1.4/LL/2022 yang ditandatangani Ketua Jurusan Arsitektur dan Perencanaan FT USK, Laina Hilma Sari.

Dalam surat tersebut disebutkan bahwa banyaknya mahasiswa yang memiliki bau badan menyebabkan keluhan dari dosen saat asistensi mengajar.

Oleh karena itu, melalui surat pemberitahuan, Jurusan Arsitektur dan Perencanaan FT USK mengeluarkan panduan untuk mengatasi bau badan, yakni mahasiswa diminta mandi secara teratur, gunakan sabun antibakteri.

Kemudian, keringkan badan dengan baik, pilih pakaian sejuk, ganti baju dan pakaian dalam secara teratur, kurangi makan minyak dan bawang.

Surat pemberitahuan Jurusan Arsitektur dan Perencanaan FT USK terkait mahasiswa bau badan. Foto: Ist

Selain itu, mahasiswa juga diminta menggunakan antipersiprant, daun sirih, cuka apel, baking soda, jus lemon dan tea tree oil pada ketiak yang merupakan area paling berkeringat, hingga menyebabkan bau badan.

“Kemudian hindari pemakaian deodoran berlebihan, karena akan membuat bau badan lebih terasa; hentikan kebiasaan merokok karena itu dapat menambah aroma bau badan,” demikian isi panduan tersebut.

Dalam surat itu, Jurusan Arsitektur dan Perencanaan FT USK juga meminta mahasiswa untuk menerapkan panduan tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Sementara, Ketua Jurusan Arsitektur dan Perencanaan FT USK, Laina Hilma Sari tolak memberi tanggapan terkait surat tersebut.

“Surat ini cuma (untuk) internal saja, tidak perlu publikasi keluar,” kata Laina Hilma.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Plt Sekda Aceh diharapkan bangun sinergitas dengan pemerintah daerah tekan kemiskinan esktrem

POPULARITAS.COM – Plt Sekretaris Daerah Aceh, Muhammad Nasir,  mengharapkan anggota DPRK Aceh...

News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

Exit mobile version