NewsSepakbola

Berapa hadiah juara piala dunia 2022 di  Qatar

Jadi, total hadiah yang disiapkan oleh Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA), pada Piala Dunia 2022 di Qatar adalah, US$440 juta atau Rp6,91 triliun sebagai hadiah penyelenggaraan Piala Dunia 2022 (kurs Rp15.712/US$).
Berapa hadiah juara piala dunia 2022 di  Qatar

POPULARITAS.COM – Perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar, telah memasuki fase perempat final. Kroasia negara pertama yang pastikan tiket semifinal usai kalahkan Brazil lewat adu finalti usai bermain 120 menit.

Pun begitu, timnas Argentina yang kalahkan Belanda lewat drama adu pinalti usai bermain 2-2, mengunci tiket ke semifinal dan dipastikan akan berhadapan dengan Kroasia

Sementara pertandingan lainnya akan digelar, yakni Portugal dan Maroko, serta Franchis dan Inggris. Jika Maroko berhasil kalahkan Portugal, timnas negara Afrika itu akan melawan hasil akhir pertandingan antara Inggris dan Franchis.

Nah, sebagai pertandingan sepak bola paling jagad, berapa hadiah yang diraih oleh juara dunia pada Piala Dunia 2022 di Qatar?

Dilansir dari Sporting News, negara yang berhasil sebagai kampiun Juara Piala Dunia 2022, akan membawa hadiah senilai Rp659,9 miliar, dan juga tropi berlapis emas.

Untuk juara kedua, FiFA menyiapkan hadiah Rp471, thanks 36 miliar, dan sementara, juara ketiga bisa membawa pulang uang hadiah senilai Rp424,22 miliar.

Selanjutnya, bagi tim yang finis di babak 16 besar akan dapat US$13 juta (setara Rp 204,25 miliar), lalu tim yang finis di perempatfinal akan dapat US$17 juta (setara Rp 267,1 miliar).

Di level grup, atau 32 besar, tiap peserta yang berlaga akan mendapat hadiah uang sesuai dengan capaian masing-masing. Di level grup, tiap tim sudah mengantongi US$9 juta atau setara Rp141,4 miliar. 

Jadi, total hadiah yang disiapkan oleh Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA), pada Piala Dunia 2022 di Qatar adalah, US$440 juta atau Rp6,91 triliun sebagai hadiah penyelenggaraan Piala Dunia 2022 (kurs Rp15.712/US$).

Shares: