Pemilik gerai ponsel PS Store, Putra Siregar. (Ist)
Home Hukum Bos PS Store terekam CCTV saat tendang dan pukul pengunjung kafe
HukumNews

Bos PS Store terekam CCTV saat tendang dan pukul pengunjung kafe

Share
Share

POPULARITAS.COM – Putra Siregar beserta seorang artis bernama Rico Valentino telah ditangkap karena diduga melakukan pengeroyokan terhadap salah satu pengunjung kafe atas nama Nur Alamsyah (MNA).

Terungkap, bahwa Bos PS Store Putra Siregar menyusul Rico Valentino ikut menendang dan memukul korban MNA. Itu terlihat pada CCTV yang ada di kafe tersebut.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) AKBP Ridwan Soplanit mengatakan, di saat korban akan mengajak teman perempuan untuk berpindah meja, tiba-tiba saja pelaku Rico memukul dan disusul pelaku Putra Siregar menendang dan memukul korban.

Selain itu, Ridwan menjelaskan korban tidak berbicara dengan teman perempuan Rico. Teman perempuan Rico berbicara dengan orang lain di meja korban.

“Terkait dengan pembicaraan teman perempuan, korban pun tidak bicara dengan perempuan tersebut, melainkan tersangka melihat si teman perempuan sedang berbicara dengan kelompok dari korban,” kata Ridwan dalam keterangannya, Jumat (15/4/2022).

Diketahui, pengeroyokan tersebut terjadi pada Rabu (2/3) sekitar pukul 02.30 WIB. Saat itu, salah satu pelaku pengeroyokan dalam keadaan mabuk.

Pengeroyokan tersebut dipicu oleh salah satu teman perempuan Rico yang tiba-tiba mendatangi meja korban MNA. Namun polisi masih belum mengetahui isi pembicaraan tersebut.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

Exit mobile version