Nama Bustami Hamzah usulan sebagai Pj Gubernur Aceh sudah diterima Kemendagri
Sekda Aceh, Bustami, S.E, M.Si, menandatangani pakta integritas dan membacakan Ikrar Netralitas ASN dalam Pemilu 2024 pada Apel Pagi di halaman Kantor Gubernur Aceh, Senin (6/3/2023).
Home News DPR Aceh usul Bustami Hamzah jabat pj gubernur
NewsPolitik

DPR Aceh usul Bustami Hamzah jabat pj gubernur

Share
Share

POPULARITAS.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) , menyepakati untuk tidak lagi usulkan Achmad Marzuki sebagai pj gubernur provinsi ujung barat Sumatra itu. Sebagai gantinya, lembaga parlemen itu merekomendasikan nama Bustami Hamzah kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

Kesepakatan itu tertuang dalam hasil rapat badan musyawarah (Bamus) DPR Aceh, Jumat (9/10/2023) malam di gedung parlemen tersebut.

Usulan nama Bustami Hamzah disetujui oleh 9 fraksi di DPRA, dan rapat itu dipimpin oleh Wakil Ketua DPR Aceh Safaruddin.

Wakil Ketua DPR Aceh Safaruddin, dalam keterangannya kepada popularitas.com, Sabtu (10/6/2023) menyebutkan, rapat yang digelar pihaknya sebagai tindaklanjut dari Surat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) yang meminta kepada parlemen di daerah ini untuk usulkan tiga nama sehubungan dengan telah berakhirnya masa tugas Pj Gubernur Achmad Marzuki.

Dari sembilan fraksi, semuanya menyetujui untuk mengusulkan nama Bustami Hamzah sebagai Pj Gubernur Aceh gantikan Achmad Marzuki yang akan menyelesaikan tugasnya pada 5 Juli 2023 mendatang.

Sembilan fraksi sepakat untuk mengusulkan satu nama pengganti Achmad Marzuki tersebut diantaranya, Partai Aceh, Demokrat, Golkar, Gerindra, PPP, PAN, PNA, PKS, dan PKB-PDA.

Dalam dinamika diskusi di Bamus, banyak pertimbangan dari anggota parlemen untuk tidak usulkan kembali nama Achmad Marzuki kepada Mendagri.

Pandangan-pandangan fraksi selama ini terhadap Pj Gubernur Achmad Marzuki menjadi dasar untuk tidak lagi mengusulkan nama yang bersangkutan kepada Mendari.

Nah, sebenarnya, tukas Safaruddin, surat Mendagri membolehkan usulan tiga nama, tapi pihaknya lebih memilih usul satu nama saja, yakni Bustami Hamzah yang saat ini menjabat sebagai Sekda Aceh.

“Iya, satu nama saja biar gak fokus dan tidak merepotkan kedepannya,” tegas politisi Partai Gerindara itu.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version