News

Foto Plt Gubernur Aceh Buka Puasa di Unsyiah

BANDA ACEH (popularitas.com) – Plt. Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, menghadiri buka puasa bersama dengan Rektor Universitas Syah Kuala di Gedung AAC Dayan Dawood Banda Aceh, Selasa, 28 Mei 2019.

Dalam kegiatan buka puasa bersama ini, Unsyiah turut menyantuni sejumlah anak yatim yang ada di lingkungan kampus Jantong Hate Rakyat Aceh tersebut.

Unsyiah adalah perguruan tinggi negeri tertua di Aceh. Kampus ini berdiri pada 2 September 1961 dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan Nomor 11 tahun 1961, tanggal 21 Juli 1961.

Pendirian Unsyiah dikukuhkan dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia, nomor 161 tahun 1962, tanggal 24 April 1962 di Kopelma Darussalam, Banda Aceh. Unsyiah berkedudukan di Ibukota Provinsi Aceh dengan kampus utama terletak di Kota Pelajar Mahasiswa (Kopelma) Darussalam, Banda Aceh. Saat ini, Unsyiah memiliki lebih dari 30.000 orang mahasiswa yang menuntut ilmu di 12 Fakultas dan Program Paska Sarjana.

Diawali dengan pembentukan Yayasan Dana Kesejahteraan Aceh (YDKA) pada 21 April 1958 yang dibentuk untuk mengadakan pembangunan dalam bidang rohani dan jasmani guna mewujudkan kesejahteraan dan kebahagiaan bagi masyarakat. YDKA kemudian menyusun program antara lain mendirikan perkampungan pelajar/ mahasiswa di ibukota provinsi dan setiap kota kabupaten dalam wilayah Aceh, dan mengusahakan berdirinya satu universitas untuk daerah Aceh.

Selaras dengan ide tersebut, tanggal 29 Juni 1958, Penguasa Perang Daerah Istimewa Aceh membentuk Komisi Perencanaan dan Pencipta Kota Pelajar/Mahasiswa. Komisi yang dipandang sebagai saudara kandung YDKA ini mempunyai tugas sebagai komisi pencipta, badan pemikir, dan inspirasi bagi YDKA, sehingga komisi ini dipandang sebagai modal utama pembangunan perkampungan pelajar/mahasiswa.(ADV)

Shares: