Waka Polres Pidie Jaya, Kompol Suharmadi. (Nurzahri/popularitas.com)
Home Kesehatan Genjot Capaian Vaksinasi, Polres Pijay Galakkan Vaksin Masuk Desa
KesehatanNews

Genjot Capaian Vaksinasi, Polres Pijay Galakkan Vaksin Masuk Desa

Share
Share

POPULARITAS.COM – Kepolisian Resor (Polres) Pidie Jaya, mulai menggalakkan program vaksin masuk desa. Upaya ini untuk menggenjot capaian vaksinasi di daerah setempat.

Waka Polres Pidie Jaya, Kompol Suharmadi menyebutkan, pogram vaksin masuk desa yang digalakkan kepolisian setempat, sudah mulai berlangsung dalam beberapa bulan terakhir.

“Dengan adanya pogram vaksin masuk desa ini, kita berharap capaian vaksinasi di Pidie Jaya dapat mempercepat target,” kata Waka Polres Pidie Jaya Kompol Suharmadi kepada popularitas.com, Selasa (9/11/2021).

Dalam program tersebut, saban hari pihak kepolisian Pidie Jaya menggerakkan tim serta petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan untuk menyusuri gampong per gampong untuk menyuntikkan vaksin terhadap masyarakat yang secara suka rela bersedia divaksin.

Sedangkan dalam penentuan desa-desa yang masuk dalam pogram vaksin masuk desa, kata Suharmadi, ditentukan langsung oleh pihak kapolsek yang berkoordinas dengan unsur kecamatan.

“Dalam sehari ada empat hingga 5 desa yang kita masuk, sedangkan masyarakat yang bersedia divaksin antara 50 hingga 100 orang,” kata Suharmadi.

Dia menambahkan, vaksinasi masuk desa ini juga bertujuan membantu pemerintah dalam menyukseskan percepatan program vaksinasi. Sehingga, kekebalan tubuh akan timbul dalam masyarakat Pidie Jaya.

“Ini segaja dilakukan oleh Polres Pidie Jaya untuk membantu pemerintah dalam hal percepatan vaksinasi guna dapat membentuk herd immunity,” ujar Suharmadi. []

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Draft revisi UUPA akan di paripurnakan di DPR Aceh sebelum dibawa ke Jakarta

POPULARITAS.COM – Anggota Tim Revisi Undang-undang Pemerintah Aceh (UUPA), Abdurrahman Ahmad mengatakan...

News

Plt Sekda Aceh diharapkan bangun sinergitas dengan pemerintah daerah tekan kemiskinan esktrem

POPULARITAS.COM – Plt Sekretaris Daerah Aceh, Muhammad Nasir,  mengharapkan anggota DPRK Aceh...

Kesehatan

Cuaca ekstrem di Aceh, waspada bahaya penyakit miastenia gravis

POPULARITAS.COM – Miastenia Gravis (MG) merupakan jenis penyakit autoimun kronis yang sebabkan otot lemah,...

News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

Exit mobile version