BMKG prediksi Aceh masih berpotensi hujan lebat
Ilustrasi - Sejumlah kendaraan melintas Jalan MH Thamrin saat hujan, Jakarta, Kamis (12/6). FOTO ANTARA/Fanny Octavianus/nz/pri. (ANTARA/FANNY OCTAVIANUS)
Home News Hujan lebat dan angin kencang berpeluang terjadi di Aceh
News

Hujan lebat dan angin kencang berpeluang terjadi di Aceh

Share
Share

POPULARITAS.COM – Hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berpeluang terjadi di sejumlah daerah di Indonesia, termasuk Aceh pada Rabu (12/7/2023).

Hal tersebut berdasarkan siaran peringatan dini cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang dikutip dari laman Antara, Rabu (12/7/2023).

Menurut peringatan BMKG, selain Provinsi Aceh, hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang juga berpeluang terjadi di bagian wilayah Provinsi Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, dan Lampung.

Bagian wilayah Provinsi Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua juga menghadapi potensi hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang.

Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto menyampaikan bahwa beberapa faktor dinamika atmosfer skala regional hingga lokal masih berperan dalam memicu peningkatan pertumbuhan awan hujan.

Ia mengemukakan, aktifnya Madden Julian Oscillation (MJO) serta gelombang ekuator Kelvin dan Rossby di sekitar wilayah Indonesia yang dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan dan secara tidak langsung meningkatkan potensi terjadinya curah hujan tinggi.

“Terkait hal tersebut, BMKG mengimbau kepada warga masyarakat untuk tetap waspada dan menyiapkan upaya mitigasi terhadap potensi hujan lebat,” katanya.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

BKN setujui M Nasir mutasi sebagai asisten I Setda Aceh

POPULARITAS.COM – Badan Kepegawaian Nasional (BKN) setujui mutasi empat jabatan dilingkup Sekretariat...

News

Roy Suryo hadiri panggilan Polda Metro Jaya dalam kasus tuduhan ijazah palsu Jokowi

POPULARITAS.COM – Polda Metro Jaya panggil Roy Suryo dalam kasus tuduhan ijazah...

News

Pemerintah Aceh targetkan pembentukan 6.500 koperasi merah putih

POPULARITAS.COM – Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, SE., memimpin rapat lintas Satuan...

News

Sikat motor Zulhelmi, warga Aceh Besar dibekuk polisi

POPULARITAS.COM – Tim Lebah Polsek Darussalam Aceh Besar, berhasil membekuk ZZ (20)....

Exit mobile version