Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto. Foto: Humas Polri
Home News Informasi keberadaan 23 geng motor di Aceh dipastikan hoaks
News

Informasi keberadaan 23 geng motor di Aceh dipastikan hoaks

Share
Share

POPULARITAS.COM – Sejumlah pesan berantai beredar di WhatsApp tentang adanya 23 geng motor yang teridentifikasi di Aceh. Informasi ini juga membuat masyarakat resah.

Apalagi, dalam pesan itu juga disebutkan bahwa sumber informasi berasal dari seorang personel Polri yang bertugas di Polda Aceh.

Kabid Humas Polda Aceh,  Kombes Pol Joko Krisdiyanto menegaskan bahwa pesan berantai itu tidak benar alias hoaks.

Foto: Informasi yang beredar di WhatsApp tentang 23 geng motor yang teridentifikasi di Aceh. (Polda Aceh)

Personel Polda Aceh yang namanya dicatut dalam pesan tersebut, kata Joko, juga tidak pernah memberikan informasi sebagaimana tersebar.

“Informasi itu tidak benar, personel Polda Aceh yang dicatut namanya juga tidak pernah memberikan informasi tersebut,” tegas Joko dalam keterangan persnya di Banda Aceh, Rabu (31/1/2024).

Joko menerangkan, dalam pesan itu dituliskan “Informasi dari Kompol. Apriadi S.Sos., M.M. (Kasubdit Kamneg Dit Intelkam Polda Aceh) ‘sudah ada 23 geng motor yang teridentifikasi di Aceh. Salah satu yang besar adalah geng motor askota (anak asrama koeta alam). syarat menjadi anggota askota bisa mencuri & menebas orang.”

Ia mengimbau masyarakat agar bijak dalam menggunakan media sosial, dengan menyaring setiap informasi yang didapat sebelum membagikannya. “Begitu juga bila ada informasi yang diragukan kebenarannya agar terlebih dahulu konfirmasi ke pihak kepolisian terdekat,” pungkas Joko.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Plt Sekda Aceh diharapkan bangun sinergitas dengan pemerintah daerah tekan kemiskinan esktrem

POPULARITAS.COM – Plt Sekretaris Daerah Aceh, Muhammad Nasir,  mengharapkan anggota DPRK Aceh...

News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

Exit mobile version