Jokowi dijadwalkan bertemu Megawati
Presiden RI Joko Widodo dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarno Putri, foto bersama usai keduanya menggelar pertemuan di Istana Merdeka Jakarta, Sabtu (18/3/2023). FOTO : PDI Perjuangan
Home Hukum Jokowi dijadwalkan bertemu Megawati
Hukum

Jokowi dijadwalkan bertemu Megawati

Share
Share

POPULARITAS.COM – Wacana pertemuan antara Presiden RI Joko Widodo dan Ketua Umum PDI Perjuangan semakin menguat. Momentum lebaran idulfitri 1445 hijriyah dinilai waktu yang tepat pertemukan keduanya.

Kordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam keterangannya, Jumat (12/4/2024) dikutip dari laman Antara mengatakan, saat ini, diantara kedua belah pihak sedang mencari waktu yang tepat untuk silaturahmi antara kedua tokoh bangsa tersebut.

“Ini masih bulan syawal, momentumnya pun sangat tepat keduanya bisa bertemu,” kata Ari.

Pernyataan tersebut dia ungkapkan ketika merespons pertanyaan tentang belum adanya silaturahmi antara Jokowi dan Megawati pada momentum Lebaran 2024. “Presiden sangat terbuka untuk bersilaturahmi dengan siapa saja, apalagi dengan tokoh-tokoh bangsa,” kata Ari.

Pada hari pertama Idulfitri 1445 Hijriah yang jatuh pada hari Rabu (10/4/2024), Presiden Jokowi melaksanakan salat id di Masjid Istiqlal, kemudian menyelenggarakan gelar griya (open house) di Istana Negara, Jakarta, hingga siang hari.

Pada hari yang sama, Megawati juga menggelar open house terbatas di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta. Empat menteri Kabinet Indonesia Maju, yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani tampak mengunjungi rumah Megawati untuk bersilaturahmi dengan presiden ke-5 RI tersebut.

Presiden Jokowi pun diketahui terbang ke Medan, Sumatera Utara, Kamis (11/4/2024), untuk merayakan Lebaran bersama anak dan cucu di sana.

Share
Tulisan Terkait
Hukum

Ketua DPR Aceh dan Tim Perumus Revisi UUPA minta masukan ke Wali Nanggroe

POPULARITAS.COM – Ketua DPR Aceh Zulfadhli didampingi unsur Ketua Tim Perumus Revisi...

Hukum

Istri Rusli Bintang cabut gugatan di PN Jantho Aceh Besar

POPULARITAS.COM – Rosnati Syech, cabut gugatan yang diajukannya terhadap suaminya sendiri, Rusli...

Hukum

PN Rantau Prapat kabulkan gugatan Jumadi dalam kasus sengketa tanah di Pangkatan

POPULARITAS.COM – Pengadilan Negeri (PN) Rantau Prapat lewat amar putusannya, mengabulkan gugatan...

Hukum

Kasus dugaan korupsi di PT POS Indonesia di Aceh Singkil naik ke tahap penyidikan

POPULARITAS.COM – Penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Aceh resmi menaikkan status penanganan...

Exit mobile version