Ilustrasi: KPPS mencatat hasil perhitungan perolehan suara Pemilu 2019, di TPS 17, Lingkungan By-pass, Gampong Cot Ba U, Kecamatan Sukajaya, Sabang, Provinsi Aceh, Rabu (17/4) (ANTARA/Irman Yusuf).
Home Pileg dan Pilpres 2019 Prabowo-Sandi Unggul di Dua TPS Sabang
Pileg dan Pilpres 2019

Prabowo-Sandi Unggul di Dua TPS Sabang

Share
Share

BANDA ACEH (popularitas.com) – Pasangan calon presiden dan wakil presiden (Capres-Cawapres), Prabowo-Sandi nomor 02 unggul telak di dua tempat pemungutan suara (TPS), Gampong (desa) Cot Ba U, Kecamatan Sukajaya, Kota Sabang, Provinsi Aceh.

Hasil perhitungan suara di TPS 19, Lingkungan Bay Pass, Cot Ba U, Sukajaya, Sabang, Rabu 17 April 2019, pasangan Capres-Cawapres, Prabowo-Sandi nomor 02 meraih sebanyak 183 suara sah, pasangan Jokowi-Ma’ruf nomor 01, meraih 12 suara sah dan satu suara rusak.

Selanjutnya, di TPS 17, Lingkungan Bay Pass, Cot Ba U, Sukajaya, Kota Sabang, pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02 meraih 173 suara sah dan pasangan nomor 01 meraih 30 suara sah dan dua suara rusak.

Pilpres periode 2019-2024 diikuti dua pasangan calon presiden dan wakil presiden yakni, nomor urut 01 Joko Widodo dan Ma’ruf Amin serta pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.*

Sumber: Antara News

Share
Tulisan Terkait
NewsPileg dan Pilpres 2019Politik

Panwaslu Aceh Utara Dilaporkan ke DKPP

LHOKSUKON (popularitas.com) – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Aceh Utara dilaporkan ke Dewan...

NewsPileg dan Pilpres 2019

KIP Hitung Ulang Suara PNA di Aceh Timur

IDI RAYEUK (popularitas.com) – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh menggelar penghitungan surat suara...

HeadlineNewsPileg dan Pilpres 2019Politik

Empat Wakil Perempuan Berhasil Rebut Parlemen Banda Aceh

BANDA ACEH (popularitas.com) – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Banda Aceh melakukan rapat...

NewsPileg dan Pilpres 2019Politik

MK Tolak Gugatan Partai Aceh, Demokrat dan Golkar

JAKARTA (popularitas.com) – Mahkamah Konstitusi (MK) membacakan putusan kelanjutan perkara untuk sengketa perselisihan...

Exit mobile version