HeadlineNews

Ratusan ribu pendukung Ganjar-Mahfud banjiri GBK

PDI Perjuangan pemenang Pileg 2024, PSI dan PPP gagal lolos ke senayan

POPULARITAS.COM – Ratusan ribu pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD, banjir Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (3/2/2024). Kehadiran para kader partai, simpatisan dan relawan yang datang ke ibukota itu, untuk hadiri kampanye akbar pasangan nomor urut 3 tersebut.

Para pimpinan partai pengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD, seperti Ketua Umum PPP Mardiono, Ketua Umum Perindo Hari Tanoe, dan Hanura Osman Sapta Odan dan PDI Perjuangan Megawati Sukarno Putri, hadir secara langsung dalam acara itu.

Dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, hadir Ketua Arsjad Rasjid dan Wakil Ketua Andika Perkasa, serta para deputi pemenangan.

Dalam acara itu, Ketua Umum Megawati Sukarno Putri yang hadir dalam acara itu, mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk wujudkan pemilihan umum 2024 secara demokratis, jujur, adil, dan bermartabat.

Megawati juga ingatkan seluruh kader dan rakyat, untuk melawan berbagai bentuk money politic dan intimidasi, serta kecurangan pada saat pencoblosan pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Karna itu, sebagai bentuk menjaga dan mewaspadai segala bentuk potensi kecurangan, secara simbolis kita tandai dengan memukul 10 ribu kentongan untuk meningkatkan kewaspadaan nasional.

“Mari kita jaga kotak suara dan tingkatkan kewaspadaan nasional, untuk negara kita tetap berdaulat dan merdeka, Merdeka! Merdeka! Merdeka! Menang! Menang! Menang!” pekik Megawati kepada massa pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

Megawati menyesalkan pada saat ini, Ia melihat kekuasaan hanya digunakan untuk mengintimidasi rakyat.

Ia menyerukan agar rakyat jangan sampai dipecah-pecah hanya untuk melanggengkan kekuasaan.

KPU menetapkan peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Masa kampanye berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sedangkan jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Sementara itu, calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menghadiri kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, dengan mengendarai motor.

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat tiba menggunakan motor di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). (ANTARA/Devi Nindy)

Sementara itu, Ganjar memakai jaket kulit dan helm khas pengendara motor besar dan disambut sorak sorai serta teriakan antusias dari para pendukungnya.

Ganjar juga tampak dikawal oleh sejumlah relawan yang ikut serta dalam konvoi untuk menyambut kedatangan Ganjar.

“Pak Ganjar, Pak Ganjar, Pak Ganjar,” sorak dari para sukarelawan yang hadir di GBK saat menyambut kedatangan Ganjar.

Usai tiba di GBK, Ganjar segera menuju ke ruang VVIP untuk bergabung bersama Calon Wakil Presiden Mahfud Md, termasuk para petinggi partai politik dari koalisi pendukung dan tokoh politik lainnya.

Sebelum menghadiri kampanye akbar tersebut, Ganjar menghadiri agenda jalan sehat di Taman Kota Waduk Pluit. Selanjutnya, Ganjar bertemu dengan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea.

Selanjutnya, Ganjar menghadiri acara dukungan alumni Universitas Indonesia (UI) bersama Ganjar-Mahfud di One Belpark Cinere, Jakarta.

Shares: