Home News Sempat Ditutup, Pasar Kartini Peunayong Hari Ini Dibuka Kembali
News

Sempat Ditutup, Pasar Kartini Peunayong Hari Ini Dibuka Kembali

Share
Share

POPULARITAS.COM – Pemerintah Kota Banda Aceh terhitung mulai hari ini akan kembali membuka akses jalan di kawasan Pasar Kartini yang sempat tertutup akibat proses pemindahan pedagang ke Pasar Al-Mahirah.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakota Banda Aceh Said Fauzan mengatakan, terhitung mulai 1 Juni 2021 Pemko akan membuka akses jalan Pasar Kartini sesuai dengan keputusan rapat evaluasi relokasi pasar.

“Dibukanya akses jalan ini agar pedagang yang mendiami pertokoan di kawasan tersebut bisa beraktifitas kembali sebagaimana mestinya,” kata Said Fauzan dalam keterangannya.

Kabag Prokopim juga mengatakan bahwa ketidaknyamanan akibat penutupan jalan tersebut adalah sebuah dinamika dalam proses relokasi.

“Ini adalah dinamika dalam proses pemindahan pasar, dan apa yang sudah dilakukan ini demi kepentingan kita bersama dan semua demi kenyamanan para pedagang yang berjualan di pertokoan kawasan Pasar Kartini kedepannya,” ungkapnya.

Said Fauzan juga mengatakan Pemko Banda Aceh juga akan mengalihfungsikan bekas Pasar Kartini ini menjadi kawasan kuliner.

“Jika ini terealisasi maka akan ada pertumbuhan ekonomi baru, dan akan meningkatkan perekonomian terhadap pedagang yang mendiami pertokoan di kawasan Pasar Kartini tersebut,” sebutnya.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Satpol PP Pemko Banda Aceh bongkar papan reklame tak berizin

POPULARITAS.COM – Pemko Banda Aceh membongkar sejumlah baliho yang tak memiliki izin...

News

Jawab permintaan Mualem, Badan Penyelenggara Haji pastikan kuota haji Aceh 2026 ditambah

POPULARITAS.COM – Kepala Badan Penyelenggara (BPH) RI KH Mochamad Irfan Yusuf atau Gus Irfan...

News

Apple merek bernilai paling mahal di dunia, kalahkan Google dan Microsoft 

POPULARITAS.COM – Perusahaan teknologi asal Cupertino, Amerika Serikat, Apple, kembali catatkan sebagai...

News

Wagub Fadhlullah minta GEMIRA dukung langkah pemerintah Aceh revisi UUPA

POPULARITAS.COM – Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah atau Dek Fadh mendorong Dewan Perwakilan Rakyat Aceh...

Exit mobile version