Tugas berat Dewa United hadapi juara bertahan
Kolovos butuh waktu adaptasi bersama Dewa United. Foto: Liga Indonesia
Home News Kolovos butuh waktu adaptasi bersama Dewa United
NewsSepakbola

Kolovos butuh waktu adaptasi bersama Dewa United

Share
Share

POPULARITAS.COM – Penampilan perdana penggawa Dewa United FC, Dimitris Kolovos benar-benar mendapat sorotan publik. Diturunkan sejak menit awal saat laga kontra Arema FC, pemain asal Yunani ini sukses tampil hingga laga usai.

Hanya saja banyak pihak yang menilai penampilan Kolovos belum sesuai ekspektasi. Pelatih kepala Dewa United FC, Jan Olde Riekerink pun memberikan tanggapannya.

Ia menilai, eks penggawa Sheriff Tiraspol ini masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan sepak bola Indonesia.

“Dimitris (Kolovos) pemain bagus tapi jangan lupa dia baru 10 hari bersama tim. Jadi, bagi kami dia masih butuh waktu untuk bisa menunjukkan penampilan di level terbaiknya,” Jan Olde Riekerink, dikutip dari situs Liga 1, Rabu (5/7/2023).

Jan pun memuji bagaimana kemampuan Kolovos dalam menjaga bola serta peran pentingnya menjaga keseimbangan tim terutama ketika sudah unggul.

“Dia pemain yang punya pengalaman. Sebagai contoh, kami sebenarnya ingin mengganti dia dan memasukkan Rangga Muslim. Tapi ternyata kami berhasil mencetak gol,” ujar Jan.

“Dia adalah pemain yang paham dengan apa yang menjadi kebutuhan tim dalam 10 menit terakhir setelah unggul. Oleh karena itu kami menilai dia harus tetap ada di lapangan dengan kemampuannya menguasai bola,” tutupnya.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Persiraja Banda Aceh dukung aturan VAR di Liga 2

POPULARITAS.COM – Tim Liga 2 asal Aceh yakni Persiraja Banda Aceh mendukung...

News

Tiga rumah di Aceh Besar terbakar

POPULARITAS.COM – Tiga unit rumah terbakar di Gampong Rumpet, Kecamatan Krueng Barona...

News

Bupati Aceh Timur sambut kedatangan Mualem

POPULARITAS.COM – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf atau Mualem telah tiba kembali di Aceh...

News

Draft revisi UUPA akan di paripurnakan di DPR Aceh sebelum dibawa ke Jakarta

POPULARITAS.COM – Anggota Tim Revisi Undang-undang Pemerintah Aceh (UUPA), Abdurrahman Ahmad mengatakan...

Exit mobile version