Mancini undur diri dari pelatih Timnas Italia
Roberto Mancini memutukan mundur sebagai pelatih timnas Italia pada 13 Agustus 2023. ANTARA/AFP/ALBERTO PIZZOLI
Home News Mancini undur diri dari pelatih Timnas Italia
NewsSepakbola

Mancini undur diri dari pelatih Timnas Italia

Share
Share

POPULARITAS.COM – Federasi sepak bola Italia (FIGC), umumkan status bahwa pelatih timnas negara itu, Roberto Mancini secara resmi mengundurkan diri. 

Dalam pernyataan resminya, Minggu (13/8/2023) mengatakan, pihaknya merasa sangat terkejut dengan putusan itu. Namun, FIGC memahami keputusan Roberto Mancini undur diri dari kursi pelatih timnas.

Jelang laga kualifikasi Euro 2024 antara Italia dan Makedonia Utara dan Ukraina, FIGC secara resmi akan mengumumkan pelatih baru timnas Italia.

Mancini ditunjuk sebagai pelatih pada Mei 2018 setelah Italia gagal lolos ke Piala Dunia 2018 ketika masih dilatih oleh Gian Piero Ventura.

Mantan pemain timnas Italia itu cukup sukses melatih tim negaranya dengan memenangkan Piala Eropa (Euro) 2021, tetapi gagal membawa Italia lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pengunduran diri Mancini terjadi secara tiba-tiba tanpa adanya peringatan.

Pada awal bulan ini, pria berusia 58 tahun itu juga diberi tanggung jawab untuk melatih timnas Italia U-21 dan U-20.

Media-media Italia berspekulasi bahwa Luciano Spalletti akan ditunjuk sebagai pelatih pengganti. Spalletti adalah pelatih yang mampu mengakhiri 33 tahun penantian Napoli untuk meraih gelar Serie A musim lalu sebelum meninggalkan posisinya.

Editor : Hendro Saky

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Persiraja Banda Aceh dukung aturan VAR di Liga 2

POPULARITAS.COM – Tim Liga 2 asal Aceh yakni Persiraja Banda Aceh mendukung...

News

Tiga rumah di Aceh Besar terbakar

POPULARITAS.COM – Tiga unit rumah terbakar di Gampong Rumpet, Kecamatan Krueng Barona...

News

Bupati Aceh Timur sambut kedatangan Mualem

POPULARITAS.COM – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf atau Mualem telah tiba kembali di Aceh...

News

Draft revisi UUPA akan di paripurnakan di DPR Aceh sebelum dibawa ke Jakarta

POPULARITAS.COM – Anggota Tim Revisi Undang-undang Pemerintah Aceh (UUPA), Abdurrahman Ahmad mengatakan...

Exit mobile version