Menpora ajak masyarakat bikin kontingen PON 2024 terkesan dengan Aceh
Menpora RI, Zainudin Amali saat melepas peserta jalan santai di sela-sela launching maskot PON Aceh-Sumut 2024 di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Sabtu (28/1/2023). Foto: Humas Aceh
Home News Menpora ajak masyarakat bikin kontingen PON 2024 terkesan dengan Aceh
News

Menpora ajak masyarakat bikin kontingen PON 2024 terkesan dengan Aceh

Share
Share

POPULARITAS.COM – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali mengajak masyarakat dan Pemerintah Aceh untuk memberikan pelayanan terbaik kepada kontingen-kontingen PON Aceh-Sumut 2024 mendatang.

Pelayanan terbaik tersebut, kata Zainudin, akan membuat kontingen seluruh Tanah Air itu merasa betah dan nyaman dengan daerah ini, sehingga mereka akan kembali lagi.

Hal tersebut disampaikan Zainudin dalam sambutannya saat launching maskot PON ke-21 Aceh-Sumut Tahun 2024, Wilayah Aceh, di Lapangan Blang Padang Banda Aceh, Sabtu (28/1/2023) pagi

“Kita harapkan mereka datang ke Aceh bukan hanya karena PON, tetapi mereka merasa betah, merasa nyaman, dan akan berkunjung, berkunjung, berkunjung lagi ke Aceh, itu harapan kita,” kata Zainudin.

Dengan ramainya pengunjung yang datang ke Aceh, kata Zainudin, akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi di daerah ini.

“Target kita selalu saya sampaikan pada setiap penyelenggaraan, yang pertama sukseskan penyelanggaraan, orang harus membawa kenangan yang baik ketika datang bertanding di Aceh, baik itu kontingen maupun pendukungnya,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Zainudin menyebut Aceh termasuk provinsi yang beruntung bersama Sumatera Utara karena terpilih sebagai tuan rumah PON yang merupakan event olahraga terakbar di negeri ini.

Zainuddin tak menjamin Aceh akan merasakan menjadi tuan rumah event olahraga bergengsi itu, jika tak sekarang.

“Pesertanya sudah ada 38 provinsi, bisa dibayangkan kalau tidak dapat giliran 2024, maka entah kapan Aceh ini bisa dapat giliran jadi tuan rumah,” ucap Zainudin.

Oleh karena itu, Zainudin berharap Pemerintah Aceh dan pemerintah kabupaten/kota untuk memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin.

“Perlu disyukuri dan rasa syukur itu harus diwujudkan dengan kesiapan Pemerintah Aceh, baik provinsi, kabupaten kota, forkopimda, DPRA dan seluruh jajaran masyarakat untuk menyiapkan diri menjadi tuan rumah yang baik,” ujarnya.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
News

Persiraja Banda Aceh dukung aturan VAR di Liga 2

POPULARITAS.COM – Tim Liga 2 asal Aceh yakni Persiraja Banda Aceh mendukung...

News

Tiga rumah di Aceh Besar terbakar

POPULARITAS.COM – Tiga unit rumah terbakar di Gampong Rumpet, Kecamatan Krueng Barona...

News

Bupati Aceh Timur sambut kedatangan Mualem

POPULARITAS.COM – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf atau Mualem telah tiba kembali di Aceh...

News

Draft revisi UUPA akan di paripurnakan di DPR Aceh sebelum dibawa ke Jakarta

POPULARITAS.COM – Anggota Tim Revisi Undang-undang Pemerintah Aceh (UUPA), Abdurrahman Ahmad mengatakan...

Exit mobile version