POPULARITAS.COM – Persib Bandung sudah mengantongi kekuatan PS Barito Putera jelang berlaga dalam pekan ke-25 Liga 1 2023/24, Jumat (23/2/2024) di Stadion Sultan Agung, Bantul. Pelatih Persib, Bojan Hodak sudah menganalisis bagaimana gaya permainan lawan yang akan dihadapinya.
Barito Putera arahan Rahmad Darmawan dinilai punya kekuatan yang bisa berbahaya. Namun bukan berarti mereka tanpa celah. Bojan akan coba mengeksploitasi kekurangan-kekurangan lawannya kali ini dengan kekuatan yang dimiliki.
“Kami melihat beberapa laga terakhir mereka dan seperti klub lainnya, ada kekuatan dan kelemahan. Kami mencoba untuk memanfaatkan kekuatan kami untuk mengeksploitasi kelemahan mereka,” kata Bojan Hodak, dikutip dari laman Liga 1, Kamis (22/2/2024).
Sebagai tim tamu, Persib harus mampu meredam penyerangan lawan yang begitu tajam dengan Gustavo Tocantins. Bojan juga sadar Laskar Antasari diperkuat sejumlah pemain berpengalaman, seperti Rizky Pora dan Bayu Pradana di second line.
“Kami harus bisa mengantisipasi penyerangan mereka, karena tim Barito dihuni pemain-pemain berpengalaman. Ada banyak pemain berpengalaman dan jika memberinya ruang kami bisa berada dalam bahaya,” terang pelatih asal Kroasia itu.
Bojan diprediksi akan kembali andalkan David da Silva, Ciro Alves, dan Stefano Beltrame untuk membobol gawang Barito Putera yang kerap masih membuat kesalahan. “Dari penyerangan mereka memang adalah tim bagus, tapi di sektor pertahanan mereka masih membuat kesalahan,” ujarnya.