Persiraja Banda Aceh akan jamu PSBS Biak di Stadion Kota Langsa
Skuad Persiraja Banda Aceh (ANTARA/Khalis Surry)
Home Olahraga Sepakbola Persiraja Banda Aceh akan jamu PSBS Biak di Stadion Kota Langsa
Sepakbola

Persiraja Banda Aceh akan jamu PSBS Biak di Stadion Kota Langsa

Share
Share

POPULARITAS.COM – Lanjutan pertandingan leg pertama semifinal Liga 2 Indonesia, akan pertandingkan Persiraja Banda Aceh versus PSBS Biak. Duel tersebut akan dilangsungkan di Stadion Kota Langsa, Minggu (25/2/2024).

Manager Persiraja Banda Aceh, Ridha Mafdul Gidong berharap kepada fans dan masyarakat pecinta sepak bola di daerah ini, dapat memberikan dukungannya pada pertandingan tersebut nantinya.

“Mohon dukungan dan doanya, agar Persiraja bisa menang di pertandingan penting tersebut,” katanya, Rabu (21/2/2024).

Gidong menyampaikan, para pemain dan tim pelatih saat ini sudah berada di Langsa untuk peningkatan latihan. Persiraja terus berproses agar bisa memberikan permainan terbaik nantinya.

“Alhamdulillah tim terus berproses untuk lebih baik, tentunya ada hal-hal mengenai strategi khusus yang terus dilatih oleh pelatih supaya bisa menghadapi PSBS Biak dengan maksimal,” ujarnya.

Dirinya optimistis Persiraja Banda Aceh bisa memberikan penampilan terbaik pada leg pertama dan yakin bisa meraih poin penuh di kandang, sebagai modal awal bertandang ke PSBS Biak nantinya.

“Karena dengan sistem home-away ini, laga kandang menjadi sangat penting mengingat kita harus bertandang ke PSBS Biak,” katanya.

Dirinya menambahkan, sejauh ini para pemain Persiraja dalam kondisi baik dan tidak ada pemain yang mengalami cedera sehingga seluruh pemain bisa bermain di leg pertama ini. “Untuk kesiapan pemain, Alhamdulillah semuanya siap, tidak ada yang cedera apa pun. Insya Allah kita akan tampil full tim,” demikian Gidong.

Berselang empat hari kemudian, yakni pada Kamis (29/2) kedua tim akan kembali bertemu untuk leg kedua di kandang PSBS Biak di Stadion Cendrawasih Biak.

Editor : Hendro Saky

Share
Tulisan Terkait
Putra Aceh jabat Wakil Dubes RI di Prancis, didapuk kepala Perwakilan Persiraja Eropa
Sepakbola

Putra Aceh jabat Wakil Dubes RI di Prancis, didapuk kepala Perwakilan Persiraja Eropa

POPULARITAS.COM – Dalam lawatan Manajemen Persiraja Banda Aceh ke Eropa, Presiden Persiraja...

Dekgam pimpin manajemen Persiraja Banda Aceh kunjungi markas Inter Milan di Italia
Sepakbola

Dekgam pimpin manajemen Persiraja Banda Aceh kunjungi markas Inter Milan di Italia

POPULARITAS.COM – Manajemen Persiraja Banda Aceh yang dipimpin langsung Nazaruddin Dek Gam...

Sukses cukur Bahrain 0-1, Kluivert : Asa Indonesa lolos Piala Dunia 2026 terbuka
Sepakbola

Sukses cukur Bahrain 0-1, Kluivert : Asa Indonesa lolos Piala Dunia 2026 terbuka

POPULARITAS.COM – Usai sukses cukur Bahrain 0-1 di Gelora Bung Karno, Selasa...

HeadlineSepakbola

Patrick Kluivert perkenalkan skuad Timnas Indonesia

POPULARITAS.COM – Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert, telah menyusun dan membentuk skuad...