Sandang status duda, Ruben Onsu dekat dengan Desy Ratnasari
Potret Desy Ratnasari dan Ruben Onsu menghadiri sebuah acara. (Instagram @desyratnasari_holic/Istimewa)
Home News Sandang status duda, Ruben Onsu dekat dengan Desy Ratnasari
News

Sandang status duda, Ruben Onsu dekat dengan Desy Ratnasari

Share
Share

POPULARITAS.COM – Usai resmi bercerai dengan Sarwendah dan sandang status duda, Ruben Onsu dikabarkan tengah jalin kedekatan dengan Desy Ratnasari.

Bahkan, Ruben secara blak-blakan mengatakan bahwa dirinya semakin bahagia sejak dekat dengan politisi PAN itu. selain  energi positif ia juga merasa mendapatkan banyak kebaikan lainnya dari wanita asal Sukabumi, Jawa Barat tersebut.

Terlebih lagi, hingga ini Ruben Onsu resmi  menyandang status duda, serta tengah melalui masa transisi setelah bercerai dari Sarwendah pada 24 September 2024 lalu.

Ruben mengaku, Desy Ratnasari banyak membantunya melewati masa-masa sulit dalam hidupnya, khususnya pasca-bercerai dengan mantan personel Cherrybelle tersebut.

“Kalau tiba-tiba beritanya seperti gini, gue baru melewati fase itu. Sekarang mencoba mengoreksi diri,” ujarnya dalam acara di salah satu stasiun televisi, dikutip pada Rabu (22/1/2025).

Lebih lanjut, Ruben Onsu mengaku mendapatkan banyak ketenangan ketika dekat dengan Desy Ratnasari. Ayah angkat Betrand Peto itu mengatakan, kini lebih bisa menerima kenyataan dan keadaan hidup.

Sementara itu, ketika mendengar penuturan tersebut, Desy Ratnasari kemudian menggoda Ruben Onsu. Pelantun lagu Tenda Biru itu bertanya kepada Bensu, energi positif yang dimaksud berasal dari siapa.

“Energi positif dari siapa, ya?,” tanya Desy Ratnasari.

“Dari siapa lagi kalau bukan dari kamu,” jawab Ruben Onsu dengan senyuman malu-malu.

Kedekatan Ruben Onsu dan Desy Ratnasari pun menjadi viral, serta perbincangan hangat publik. Bahkan, keduanya mengaku keluarga sudah mengetahui dan mengenal satu sama lain. Tak hanya itu, Ruben juga terang-terangan energinya merasa lebih positif setelah dekat dengan Desy.

Share
Tulisan Terkait
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...

News

Prabowo melayat ke rumah almarhum Eddie Nalapraya

POPULARITAS.COM – Mayjen TNI (Purn) Eddie Nalapraya, Selasa (13/5/2025) berpulang ke rahamullah....

News

Kolonel TNI Antonius Hermawan salah satu korban tewas ledakan gudang amunisi di Garut

POPULARITAS.COM – Salah satu dari empat korban dari kalangan TNI, yakni Kolonel...

Exit mobile version