Gubernur Aceh Tabur Bunga di Makam HT Djohan
Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, bersama Istri Dyah Erti Idawati, menabur bunga di pusara makam Mayjen TNI (Purn) H.T. Djohan pada Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan, Banda Aceh, Selasa (10/11/2020).
Home News Gubernur Aceh Tabur Bunga di Makam HT Djohan
News

Gubernur Aceh Tabur Bunga di Makam HT Djohan

Share
Share

– Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2020, Gubernur Aceh Nova Iriansyah, didampingi sstri Dyah Erti Idawati, melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Banda Aceh, Selasa (10/11/2020) pagi.

Bersama istri, Nova menabur bunga di Makam Mayjen TNI (Purn) HT Djohan. Sebagaimana diketahui, T Djohan adalah Wakil Gubernur Aceh, masa jabatan 1988-1993 dan pernah pula menjabat sebagai Ketua Ketua Dewan Perwakilan Daerah Provinsi Aceh, periode 1997-1999.

Selain Gubernur, upacara juga dihadiri oleh seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Aceh, Wakil Ketua DPRA Hendra Budian, Pangdam Iskandar Muda Mayjen (TNI) Hassanuddin, Kapolda Aceh Irjen (Pol) Wahyu Widada dan Kajati Aceh Muhammad Yusuf serta Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman juga melakukan tabur bunga.

Sebelum tabur bunga, Gubernur dan seluruh unsur Forkopimda Aceh, mengikuti Upacara Ziarah Nasional, di TMP Banda Aceh. Kajati Aceh bertindak sebagai Inspektur Upacara, pada Upacara Ziarah Nasional tahun ini.

Selain pimpinan daerah, sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh, Forkopimda Kota Banda Aceh juga terlihat menghadiri Upacara Ziarah Nasional, yang merupakan rangkaian peringatan Hari Pahlawan tahun 2020.[ril]

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
Korban tewas kapal wisatawan di Bengkulu jadi 8 orang
News

Korban tewas kapal wisatawan di Bengkulu jadi 8 orang

POPULARITAS.COM – Jumlah korban tewas saat tragedi kapal wisatawan tenggelam di Bengkulu,...

Warga binaan Lapas Klas II A Rantau Prapat ikuti aneka lomba
News

Warga binaan Lapas Klas II A Rantau Prapat ikuti aneka lomba

POPULARITAS.COM – Ratusan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Rantau...

News

Bulog Aceh kirim 20 ton beras ke Sumut

POPULARITAS.COM – Kanwil Bulog Aceh, kirim sebanyak 20 ribu ton beras ke...

Satu keluarga tewas tertimbun tanah longsor di Samarinda
News

Satu keluarga tewas tertimbun tanah longsor di Samarinda

POPULARITAS.COM – Satu keluarga yang terdiri dari Hamdanah dan tiga anaknya, tewas...