News

Hari ini Jokowi lantik Jenderal Andika Perkasa jadi panglima TNI

“Pelantikan Panglima (TNI) insyaallah besok, hari Rabu (17/11/2021)," kata Jokowi.
Jenderal Andika pastikan oknum TNI terlibat tragedi Kanjuruhan disanksi pidana
Jenderal TNI Andika Perkasa. (klikberita.com)

POPULARITAS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Panglima TNI pada Rabu (17/11/2021) di Istana Negara, Jakarta.

Hal ini disampaikan Presiden Jokowi saat menjawab pertanyaan wartawan usai meresmikan jalan tol Serang-Panimbang seksi I ruas Serang-Rangkasbitung di Gerbang Tol Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten pada Selasa (16/11/2021).

“Pelantikan Panglima (TNI) insyaallah besok, hari Rabu (17/11/2021),” kata Jokowi.

Sementara itu, Kepala Sekretriat Kepresidenan Heru Budi Hartono menjelaskan pelantikan akan digelar pukul 13.30 WIB.

“Jam 13.30 WIB,” ungkap Heru.

Seperti diketahui, Presiden Jokowi mengajukan nama Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto. Andika akan menggantikan Hadi Tjahjanto yang memasuki masa pensiun pada November 2021.

Andika Perkasa telah menjalani fit and proper test atau uji kepatutan dan kelayakan pada Sabtu 6 November 2021 bersama Komisi I DPR RI.

Komisi I DPR RI pun menyetujui Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI usai mendengarkan pemaparan dan tanya jawab.

Usai disetujui Komisi I DPR, langkah selanjutnya pada Senin 8 November 2021 akan menggelar Rapat Paripurna DPR RI untuk mensahkan Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI.

Sumber: merdeka.com

Shares: