News

Kantor Bupati Pidie terendam banjir

Kantor bupati dan pemerintahan Pidie
Kantor Bupati Pidie terendam banjir

POPULARITAS.COM – Kantor Bupati Pidie yang berada di Jalan Prof. A. Majid Ibrahim, Cot Teungoh ikut terendam banjir yang terjadi sejak Sabtu (21/1/2023).

Bukan hanya kantor bupati, banjir juga merendam gedung Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) dan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Pidie serta sejumlah kantor lainnya yang berlokasi di samping kantor bupati.

Amatan popularitas.com, Minggu (22/1/2023), air keruh setinggi 50 sentimeter tampak menggenangi bangunan perkantoran bupati Pidie.

Genangan air bahkan terlihat menutupi seluruh lantai bangunan pusat administrasi Pemerintahan Kabupaten Pidie itu.

Kepala Bagian (Kabag) Protokoler dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Pidie, Teuku Iqbal, Minggu (22/1/2023) menyebutkan, banjir tersebut akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah setempat sejak Jumat (20/1/2023).

Sehingga, kata Teuku Iqbal, air sungai meluap ke daratan. Kendati demikian, dia memastikan banjir yang merendam kantor bupati itu tidak berdampak terhadap kinerja-kinerja pemerintah.

“Saat ini banjirnya mulai surut, dan juga banjir yang melanda kantor Bupati, Alhamdulillah tidak sampai berdampak pada kinerja pemerintahan. Tinggal kita bersihkan secara gotong royong sudah bisa beraktivitas kembali di hari kerja,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala DKP Pidie, Safrizal, Minggu (22/1/2023) mengatakan genangan banjir di perkantorannya setinggi 50 sentimeter.

“Beberapa perangkat ikut rusak, seperti komputer dan dokumen-dokumen,” ujarnya.

Pantauan media ini, selain perkantoran, jalan nasional tepatnya di bundaran Meulinjau di Kota Sigli, masih tergenang banjir.

Beberapa personel kepolisian terlihat sibuk mengatur arus lalu lintas di jalan yang tergenang banjir itu.

Shares: