Timnas Indonesia vs Irak pada laga pertama Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Basra Sport City Stadium, Kamis (16/11/2023) malam. Foto: PSSI
Home News Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia matangkan persiapan jelang lawan Filipina
NewsSepakbola

Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia matangkan persiapan jelang lawan Filipina

Share
Share

POPULARITAS.COM – Tim nasional Indonesia terus mengasah kemampuan dengan menggelar latihan, pada hari ketiganya di Filipina, Senin (20/11/2023). Mereka berlatih di lapangan latihan rumput sintetis Stadion Rizal Memorial, Manila.

Latihan ini juga merupakan persiapan tim jelang laga kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde kedua zona Asia, melawan tim tuan rumah Filipina, Selasa (21/11/2023) malam di Stadion Rizal Memorial, Manila.

Sebelumnya, pelatih kepala tim Shin Tae-yong mengatakan akan mempersiapkan timnya dengan baik. Usai kekalahan 1-5 yang diterimanya saat bertemu Irak.

“Saya kembali mengingatkan kepada para pemain, agar tidak melakukan kesalahan-kesalahan yang dilakukan seperti saat bertemu Irak sebelumnya,” ungkapnya, dikutip dai laman PSSI, Senin (20/11/2023).

Ia menekankan agar pemain harus paham dan mengerti apa yang harus mereka lakukan sebelum melawan Filipina.

“Jadi saya pun juga akan mempersiapkan pertandingan lebih baik. Hari ini kami latihan pemulihan fisik kembali dan beberapa taktikal. sekaligus latihan biar pemain cepat adaptasi dengan rumput sintetis,” katanya.

Sementara itu, dari sisi pemain seperti Sandy Walsh, mengatakan bahwa pelatihnya sudah sangat tegas mengingatkan dirinya dan pemain lain untuk tidak membuat kesalahan yang sama.

“Pelatih mengatakan agar saya dan teman-teman harus lebih berani ‘pegang’ bola, duel dan komunikasi yang baik dengan sesama pemain. Saya rasa kami bisa memberikan yang terbaik, saat bertemu Filipina. Kami harus lebih fokus dan bermain lebih optimal daripada apa yang kami lakukan saat melawan Irak,” tuturnya.

“Yang jelas, saya dan teman-teman akan memberikan semuanya untuk tim ini, dan mencuri kemenangan melawan Filipina,” tutupnya.

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Tulisan Terkait
Plt Sekda Aceh diharapkan bangun sinergitas dengan pemerintah daerah tekan kemiskinan esktrem
News

Plt Sekda Aceh diharapkan bangun sinergitas dengan pemerintah daerah tekan kemiskinan esktrem

POPULARITAS.COM – Plt Sekretaris Daerah Aceh, Muhammad Nasir,  mengharapkan anggota DPRK Aceh...

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar
News

Ular piton sepanjang tiga meter mangsa ternak warga di Aceh Besar, ditangkap petugas Damkar

POPULARITAS.COM – Tim Damkar BPBD Aceh Besar Pos Kajhu menangkap seekor ular...

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka
News

Keluarga terlapor kasus pelecehan seksual di Labusel protes penetapan tersangka

POPULARITAS.COM – Budi Arman Siregar, warga Labuhanbatu Selatan, telah ditetapkan tersangka oleh...

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung
News

Kopda Eri Dwi Priambodo, korban ledakan gudang amunisi di Garut dimakamkan secara militer di Temanggung

POPULARITAS.COM – Upacara kemiliteran dilangsungkan pada pemakaman Kopral Dua (Kopda) Eri Dwi...