KesehatanNews

Akan Jalani Vasektomi, Pria Ini Berniat Bikin Cincin dari Sperma

(popularitas.com) – Ide untuk membuat perhiasan terkadang terasa aneh. Sebut saja liontin kalung dari ASI dan cincin pernikahan yang di dalamnya terdapat darah pasangan yang disatukan. Kini ada seorang pria yang berinisiatif untuk membuat cincin dari sperma.

Pria yang tidak diketahui namanya itu berniat melakukan vasektomi lantaran sudah memiliki lima orang anak. Oleh karena itu, ia berharap untuk mengabadikan sperma miliknya menjadi cincin sebelum tidak berfungsi. Cincin itu nantinya akan diberikan sebagai hadiah Natal yang lucu untuk istrinya.

Pria asal Inggris itu mengatakan dirinya dan sang istri sering mengerjai satu sama lain dengan memberi hadiah yang tidak biasa. Cincin sperma dianggap sebagai ide terbaik. Maka tak heran bila pria tersebut berharap bisa membuat cincin tepat waktu. Untuk mewujudkan niatnya, ia telah menghubungi pasar layanan lokal online Bark.com.

“Sebelum melakukan vasektomi, saya ingin menempatkan sperma ke dalam cincin yang akan diberikan kepada istri di hari Natal. Saya tahu ini sangat aneh, tetapi saya ingin melakukan sesuatu yang lucu dengan beberapa sperma terakhir yang saya miliki, seperti kenang-kenangan masa kejantanan,” ujar pria tersebut.

Pria itu juga telah memiliki rencana pemberian cincin kepada istrinya. “Saya akan memberikan cincin itu kepada istriku pada hari Natal. Saya akan menunggu sampai dia bilang cincin itu indah dan memakainya selama beberapa jham. Setelah itu saya akan mengatakan dari apa cincin itu sebenarnya terbuat,” imbuh pria tersebut.

Pria tersebut mengetahui jika biaya pembuatan cincin dari sperma tidaklah murah. Dirinya hanya menyiapkan anggaran sebesar £ 1.500 atau Rp27 juta untuk membuat cincin. Ia tak akan mengeluarkan uang lebih dari itu. Di sisi lain, pria tersebut telah mencari vendor perhiasan untuk membantunya membuat cincin selama sebulan terakhir tetapi belum berhasil menemukan.

Salah satu pendiri Bark.com (situs yang membantunya), Kai Feller mengatakan ide pria tersebut memang terbilang aneh. Namun pihaknya dengan senang hati membantu pelanggan. Mereka berusaha menemukan vendor perhiasan yang tepat untuk memfasilitasi keinginan tersebut.

“Beberapa orang mungkin tidak setuju, tetapi jika orang memiliki cincin yang terbuat dari ASI dan abu manusia, mengapa sperma tidak dapat dibuat menjadi satu juga? Kami mendesak siapa pun dengan keterampilan untuk membuat cincin jenis ini untuk menghubungi kami,” pungkas Kai.

Sumber: Okezone

Shares: