POPULARITAS.COM – Cuaca ekstrem berupa angin kencang yang disertai hujan melanda wilayah kota Banda Aceh sejak beberapa hari terakhir. Informasi yang diperoleh popularitas.com, Rabu (18/9/2024), seorang bocah meninggal usai tertimpa runtuhan bangunan yang diterjang angin.
Peristiwa itu terjadi siang tadi sekitar pukul 13.00 WIB. Korban bernama Syakir Arkan, salah satu pelajar di sekolah dasar kawasan Lueng Bata, Banda Aceh. Diketahui, saat kejadian korban bersama dengan sejumlah temannya sedang berada di halaman sekolah dan bermain.
Tiba-tiba saja reruntuhan plafon dari lantai dua akibat angin kencang terjatuh dan langsung menimpa korban. Runtuhan itu juga menimpa dua temannya yakni M Lutfi dan M Adam. Dari laporan yang ada, keduanya mengalami luka berat dan ringan. Peristiwa ini dibenarkan Kapolsek Lueng Bata, Iptu Rizu Fahmi. “Benar pak,” ucapnya saat dikonfirmasi popularitas.com.
Fahmi mengatakan bahwa korban yang meninggal saat ini telah dipulangkan oleh pihak keluarga untuk dikebumikan. Sementara, korban luka berat Lutfi menjalani perawatan di RS Pertamedika dan korban luka ringan Adam dibawa pulang keluarga. “Untuk korban Lutfi dioperasi, sementara korban Adam dibawa pulang keluarganya,” pungkas Kapolsek.