NewsOpini

JMSI, tiga tahun usiamu kini

Butuh kesabaran, kekuatan, dan kerja keras untuk membuatmu diakui oleh masyarakat pers ditanah air. Ya, setidaknya 24 bulan lebih, akhirnya legalitasmu akhirnya diakui. Predikat konstituen Dewan Pers pun, akhirnya disematkan di tubuhmu.
JMSI, tiga tahun usiamu kini
Penulis (tengah, pakai. baju kaos), saat menghadiri HUT ke-3 JMSI, di Medan, Sumatera Utara

POPULARITAS.COM – Selamat ulang tahun JMSI ku, membenihmu, merawatmu, dan membesarkanmu, merupakan satu kebanggaan karir profesionalku. Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI), di Samarinda tiga tahun silam, 8 Februari 2020, aku dan beberapa kawan lain dari berbagai penjuru nusantara menyemai janinmu. Kini, usainya menanjak tiga tahun, umur yang lucu, imut, dan menggemaskan.

Butuh kesabaran, kekuatan, dan kerja keras untuk membuatmu diakui oleh masyarakat pers ditanah air. Ya, setidaknya 24 bulan lebih, akhirnya legalitasmu akhirnya diakui. Predikat konstituen Dewan Pers pun, akhirnya disematkan di tubuhmu.

Di Medan, 8 Februari 2023, ratusan orang hadir peringati hari jadimu, aku mendengar dari Lampung hadir 42 orang, dari Riau 75 orang, dari Aceh 18 orang, NTB 15 orang, dan dari hampir penjuru nusantara hadir di sini, di kota para ketua, dengan penuh suka cita, gegap gempita untuk tajuan tujuan penting, memperingati ulang tahun mu.

JMSI ku, kami telah bersepakat memilih Teguh Santosa dan Eko Pamuji sebagai dua sosok pemimpin yang akan mengawal kebesaranmu. Dan kami percaya, mereka berdua figur ideal, yang mampu mengayuh biduk oraganisasi ini mencapai tujuan sejatinya.

Rentang perjalanan tiga tahun JMSI merupakan fase-fase yang sulit, tidak mudah membingkai, merajut, dan menjalin organisasi ini. Butuh komitmen, dan konsistensi sikap yang kuat, dan sungguh-sungguh membesarkan organisasi ini.

Meminjam puisi Khairil Anwar, aku ingin hidup seribu tahun lagi, maka begitu jugalah JMSI, kita semua ingin organisasi ini bisa hidup seperti angan maestro si Binatang Jalang itu. Usia tiga tahun itu adalah masa rentan, kerikil, badai, dan hantaman gelombang pasti mengintai. 

JMSI harus jadi kawah candradimuka, sebagai tempat dilahirkannya ragam terobosan bagi tumbuh kembangnya ekosistem pers yang sehat, profesional dan mandiri. Dan di usiamu yang ke-3, penataan keanggotaan telah dilahirkan, dengan diluncurkannya sertifikat barcode tanda keanggotaan. Langkah itu satu terobosan penting, sebagai upaya wujudkan perusahaan pers bertanggungjawab terhadap ruang baca publik.

Dunia terus bergerak, dan waktu telah menggerus begitu banyak kebiasaan yang manusia. Era koran stensil, koran cetak, dan kehadiran internet telah mengubah lanskap penghuni bumi ini dalam mengakses informasi. Kita hanya punya pilihan, mengikuti gerak zaman, atau tergilas sebagai rongsokan.

JMSI harus tumbuh jadi pilar yang adaptif terhadap berbagai isu, dan perubahan tekonologi informasi kedepan, hal tersebut penting, guna memastikan organisasi yang kita cintai ini bisa hidup seperti kata Khairil Anwar. Selamat Ulang tahun JMSI ke-3 JMSI-ku.

 

Oleh Hendro Saky

Penulis adalah Ketua JMSI Aceh sekaligus deklarator 

Shares: