POPULARITAS.COM – Jovial Pally Taran terpilih sebagai Ketua Forum Alumni Sejarah dan Kebudayaan Islam (FASKI) UIN Ar-Raniry melalui Musyawarah Besar (Mubes) organisasi tersebut yang berlangsung di Aula Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) kampus setempat, Sabtu (19/11/2022).
Kegiatan yang dirangkai dengan silaturahmi itu dibuka secara resmi oleh Dekan FAH UIN Ar-Raniry, Syarifuddin. Turut hadir Wakil Dekan III FAH, Ajidar Matsyah; dan Ketua Prodi SKI, Hermansyah.
Setelah pembukaan, agenda dilanjutkan dengan pembahasan tatib, penyampaian LPJ, pembahasan AD/ART hingga pemilihan ketua. Pada tahap ini, ada 6 calon ketua yang diusulkan oleh forum, yaitu Muhajir Al Fairusy; Saifullah; Jovial Pally Taran; Amir Husni; Muhammad Ikhsanuddin dan Assauti Wahid.
Dalam proses verifikasi sesuai aturan dalam AD/ART, para calon ketua atas nama Muhammad Ikhsanuddin; Assauti Wahid dan Amir Husni gugur, sehingga tersisa tiga calon.
Pimpinan sidang kemudian mempersilakan ketiga calon tersisa untuk berembuk, menentukan satu orang ketua. Hasil rembuk akhirnya memutuskan menunjuk Jovial Pally Taran sebagai Ketua FASKI UIN AR-Raniry periode 2022-2024.
Usai terpilih, Jovial mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, terutama peserta mubes yang telah mempercayainya menahkodai organisasi tersebut satu periode ke depan.
Bersama tim formatur, Jovial akan menyusun struktur kepengurusan yang akan menjalankan roda organisasi dua tahun ke depan.
“Setelah struktur lengkap, baru kemudian kita merancang program-program yang bisa memberi efek positif bagi organisasi, kampus dan Aceh umumnya,” kata Jovial.
Sementara Zulfahmi, Ketua FASKI UIN Ar-Raniry periode sebelumnya mengucapkan selamat kepada ketua terpilih. Ia berharap agar FASKI semakin berjaya di bawah kepemimpinan Jovial.
Fahmi juga menyampaikan terima kasih kepada pengurus FASKI sebelumnya atas dedikasinya dan sumbangsih moril dan materil. Ia juga memohon maaf terkait kekurangan selama memimpin organisasi itu.
“Kami menyadari banyak sekali kekurangan kami di periode sebelumnya, juga terima kasih yang tak terhingga kepada civitas akademika dan Prodi SKI yang setia selalu membimbing dan mengarahkan kami selama di FASKI,” kata Fahmi.